Timnas Indonesia U-23 Mesti Waspadai 3 Pemain Termahal Guinea Ini, Mereka Sarat Pengalaman di Eropa

Sabtu 04-05-2024,16:10 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Iqbal DJ

 

3. Sahmkou Camara

Pemain termahal ketiga di Guinea U-23 dipegang oleh bek tengah andalannya, Sahmkou Camara. 

Diketahui, pemain berusia 20 tahun ini memiliki nilai pasar sekitar Rp8,6 miliar.

Nilai pasar setinggi itu didapat oleh Camara karena kiprahnya di usia yang belia. 

Tercatat ia merupakan penggawa andalan tim kasta teratas Liga Swiss, yakni FC Stade Lausanne-Ouchy.

Bersama klub Liga Super Swiss itu, Camara telah tampil sebanyak 27 kali di musim ini dengan mencatatkan satu gol.

 

Guinea U23 memiliki banyak pemain yang bermain di luar negeri (abroad).

Dari total 27 pemain Timnas Guinea, 20 di antaranya bermain di luar negeri.

Jumlah ini jauh lebih banyak dibandingkan dengan skuad Garuda yang hanya memiliki 6 pemain yang bermain di luar negeri dalam pertandingan terakhir di turnamen Piala Asia U-23 2024.

Mayoritas pemain Guinea yang bermain di luar negeri berkarier di Eropa, dengan beberapa di antaranya bermain di Prancis, Belgia, dan Yunani.

Salah satu nama yang menjadi sorotan adalah Algassime Bah, yang bermain untuk Olympiacos.

Striker Timnas Guinea ini berhasil menjadi andalan dalam turnamen satelit dengan mencetak 11 gol dari 27 penampilan.

Sementara jika menilik lebih detail, Timnas Indonesia kalah dalam urusan harga pasar dari Guinea.

Skuad Garuda saat ini yang tampil di Piala Asia U23 2024 memiliki harga pasar sebesar Rp83,43 miliar.

Kategori :