Mengapa Kucing Suka Masuk Kolong Mobil? Ternyata Ini Jawabannya

Jumat 24-05-2024,17:20 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Saat musim hujan atau udara dingin, mobil yang baru saja dimatikan mesinnya menjadi tempat yang nyaman untuk hewan beristirahat.

BACA JUGA:7 Cara yang Bisa Kamu Lakukan Untuk Menggemukkan Kucing, Bukan Diberi Nasi

BACA JUGA:Kucing Juga Bisa Jadi Hewan Penjaga Seperti Anjing, Perhatikan 5 Tanda Ini

Mereka senang berada di tempat dengan suhu yang hangat agar tubuhnya merasa nyaman.

Ruang mesin atau kolong dekat knalpot dan ban mobil jadi tempat favorit kucing untuk mencari kehangatan. 

Kamu tentu tidak ingin tanpa sengaja melindas kucing yang berteduh atau beristirahat di kolong mobil. 

Apalagi kalau kucing itu hewan peliharaanmu.

Untuk mencegah kucing terlindas mobil tanpa sengaja, periksa dan pastikan tidak ada hewan di kolong mobil sebelum menjalankannya. 

Salah satu caranya dengan membunyikan klakson beberapa kali untuk mengusir kucing. 

Atau bisa juga memukul bodi mobil dengan tangan di beberapa tempat, seperti bumper dan bodi atas ban.

Tapi jangan terlalu kencang karena bisa merusak bodi mobil. 

Hewan akan kaget dan pergi apabila mendengar suara keras seperti klakson. 

Bunyikan klakson beberapa kali untuk memastikan hewan tersebut pergi menjauh.

Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana mengatakan, pemilik mobil harus membiasakan diri mengelilingi mobil atau klakson terlebih dahulu untuk memastikan tidak ada binatang yang berlindung di kolong mobil. 

“Beberapa binatang yang mendengar mesin mobil dihidupkan biasanya pasti akan lari. Tetapi tidak demikian untuk anak kucing atau anjing. Makanya lebih baik kelilingi mobil dulu sebelum berkendara. Setelah itu, bunyikan klakson dua kali untuk tanda bahwa mobil akan bergerak,” kata dia.

 

Kategori :