Cara Meracik Umpan Mancing Ikan Nila dari Mie Instan Rasa Soto, Dijamin Pasti Langsung Strike

Sabtu 25-05-2024,14:46 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Jonison

Untuk cara pakainya tinggal dicuil mengunakan kuku jari dengan ukuran kecil saja, tapi perlu diperhatikan pengunaan mata kail usahakan yang tipis, halus dan tajam seperti Nissin atau Wormer.

Mengunakan umpan mie instan rasa soto di atas cocok untuk ikan nila liar, tapi yang belum pakai mie sebagai umpannya.

Sedangkan bila untuk racikan, campurannya sebagai berikut:

BACA JUGA:Deretan 13 Umpan Mancing Ikan Betok Paling Ampuh, Harga Murah dan Mudah Didapatkan

BACA JUGA:7 Macam Resep Umpan Mancing Ikan Patin Paling Jitu dan Lengkap Dengan Cara Pembuatannya, Anti Boncos

1 bungkus mie instan soto

2 butir telur burung puyuh

Ubi jalar ungu rebus 2 sendok makan

Pasta pandan 1 sendok teh

Dan vanilli setengah sendok teh.

Untuk cara membuatnya pertama ambil gelas dan masukan 3 sendok makan air biasa, campurkan pasta dan vanilli lalu aduk sampai semuanya larut.

Lalu giling mie instan soto sampai halus tanpa minyak dan bumbu, kemudian masukan 2 sendok air dari gelas tadi dan aduk.

Bila mie instan masih keras saat diaduk bisa campurkan lagi dengan air, bila sudah terlihat pulen mie tadi barulah masukan ubi jalar dan kuning telur puyuh lalu aduk sampai semuanya nyatu.

Bila sudah terasa pulen, maka sudah bisa kalian gunakan untuk memancing ikan nila dengan racikan mie instan soto di atas. 

 

Kategori :