Laga Timnas Indonesia Vs Tanzania Berubah Uji Coba Biasa, Tanpa Poin FIFA, Permintaan Shin Tae-yong

Sabtu 01-06-2024,16:48 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

PALPRES.COM - Laga Timnas Indonesia melawan Tanzania berubah jadi pertandingan uji coba biasa dan tidak menghasilkan poin apapun di ranking FIFA. 

Demikian konfirmasi dari Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.

Semula pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Madya, Minggu 2 Juni 2024 akan didaftarkan masuk FIFA Matchday. 

Hasil dari pertandingan itu nantinya akan berbuah poin FIFA bagi kedua tim. 

BACA JUGA:Shayne Pattynama Sebut Tanzania Lawan yang Pas Buat Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Tanzania Tanpa 12 Pemain Andalan Lawan Timnas Indonesia, Keuntungan Buat Skuad Garuda Hadapi Kualifikasi

Namun perkembangan terbaru, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong meminta agar pertandingan itu latih tanding biasa tanpa ada poin FIFA. 

Pelatih asal Korea Selatan itu ingin memaksimalkan pertandingan tersebut untuk mencoba banyak pemain. 

Artinya pertandingan ini semata-mata untuk persiapan buat menghadapi Irak dan Filipina pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Sumardji menjelaskan, Shin Tae-yong sendiri yang meminta perubahan ini.

BACA JUGA:Segini Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang Lawan Tanzania, Malaysia Tertinggal Jauh

BACA JUGA:Yance Sayuri: Mengapa Saya Selalu Cedera Tiap Kali Dipanggil Timnas Indonesia?

"Jadi rekan-rekan sekalian ada perubahan friendly match international."

"Jadi permintaan coach Shin Tae-yong dirubah jadi training match."

"Agar bisa memainkan pemain seusai dengan kebutuhan, tidak hanya enam pemain," kata Sumardji.

Kategori :