Tenang! Irak Janji Bantu Timnas Indonesia Lolos Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Caranya...

Jumat 07-06-2024,15:25 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

PALPRES.COM - Timnas Indonesia fokus saja pada Filipina di laga terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Timnas Irak akan membantu Skuad Garuda lolos putaran ketiga.

Bagaimana caranya?

Meskipun sudah memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Irak tetap bermain serius saat menghadapi Indonesia.

BACA JUGA:Jordi Amat Mengecewakan, Waktunya Jay Idzes Starter Saat Timnas Indonesia Lawan Filipina

BACA JUGA:Update Ranking FIFA Timnas Indonesia Usai Kalah dari Irak, Disalip Malaysia

Mereka pun menang dengan skor 2-0 dari 10 pemain Timnas Indonesia.

Ternyata hal itu tidak membuat pelatih Irak, Jesus Casas puas. 

Pelatih asal Spanyol itu berambisi menyapu bersih semua pertandingan Grup F dengan kemenangan.

Di pertandingan pamungkas pada Rabu, 12 Juni 2024, Irak akan menjamu Vietnam di Stadion Internasional Basra.

BACA JUGA:Pemain Timnas Indonesia Ini Sebut Shin Tae-yong Salah Menerapkan Strategi Saat Lawan Irak: Kami Menderita!

BACA JUGA:Hasil Toulon Cup 2024: Timnas Indonesia U20 vs Panama U23: Garuda Nusantara Dicukur Juara Bertahan 0-4

Casas menginstruksikan anak buahnya untuk menghabisi Vietnam. 

Kalau sampai itu terjadi, maka apapun hasil Timnas Indonesia versus Filipina, Skuad Garuda tetap akan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Casas menilai Timnas Indonesia lebih layak lolos ke putaran ketiga ketimbang Vietnam. 

Kategori :