Sang Juara 2024, Soal-soal Panjang Menjebak Peserta dari SMK Negeri 7 Palembang

Sabtu 15-06-2024,10:40 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Jawaban yang benar adalah Salah.

Daerah perlindungan untuk tumbuhan disebut cagar alam.

Tinggal dua peserta yang bertanding.

Kembali pemandu acara memberikan pertanyaan yang panjang. 

Kali ini tentang benda koleksi Museum Negeri Sumatera Selatan. 

Benar atau salah, nama arca Hindu koleksi Museum Negeri Sumatera Selatan yang digambarkan memakai pakaian motif yang diduga cikal bakal motif songket dan jumputan adalah Arca Perwujudan 1.

Di sini peserta serempak jawab Benar untuk soal tersebut.

Beruntung mereka aman dari tereliminasi. 

Lagi-lagi pertanyaan panjang diberikan. 

Benar atau salah salah satu kitab koleksi Museum Negeri Sumatera Selatan yang berisi tentang hukum islam atau fiqih beraliran Syafei adalah kitab simbur cahaya.

Pertanyaan ini merupakan soal jebakan. 

Dua peserta yang tersisa serentak menjawab Benar. 

Padahal, jawaban yang benar Salah. 

Akhirnya salah satu juri, Tamzi dari Museum Negeri Sumatera Selatan, yang memberikan soal untuk menentukan pemenang.

Berkaca pada penyelenggaraan hari sebelumnya, kalau Tamzi yang memberikan soal, maka jawaban peserta akan berbeda sehingga bisa ditentukan pemenangnya. 

“Benar atau salah, bangunan Museum Negeri Sumatera Selatan adalah perpaduan antara tradisional dan modern,” demikian pemandu senior Museum Negeri Sumatera Selatan ini memberikan soal.

Kategori :