Customer Business Meeting, PGN Dukung Pemanfaatan Gas Bumi Industri Secara Berkelanjutan

Jumat 12-07-2024,17:25 WIB
Reporter : Ella Sulistiana
Editor : Ella Sulistiana

PALPRES.COM- PT PGN Tbk turut mendukung kebijakan pemerintah dengan menjaga keberlanjutan usaha dan daya saing industri.

PGN, Subholding Gas Pertamina juga selalu mendukung dalam hal pemenuhan energi gas bumi yang merupakan salah satu komponen operasional sektor industri.

“Tentunya kami selalu berusaha seoptimal mungkin dengan tujuan kerja sama antara kedua belah pihak merupakan jalinan simbolis mutualisme,” ungkap Direktur Komersial PGN Ratih Esti Prihatini dalam Customer Business Meeting bersama perwakilan dari asosiasi industri pada Kamis, 12 Juli 2024.

PGN saling mendukung agar penyaluran dan penyerapan gas bumi tetap terjaga.

BACA JUGA:Integrasi Infrastruktur Pipa Dongkrak 1000 Persen Volume Penyaluran Gas PGN ke Industri dan Komersial Jateng

BACA JUGA:PGN Luncurkan Layanan Pemanfaatan LNG Domestik untuk Industri

Sehingga kebutuhan gas pelaku industri bisa terpenuhi.

“Kami berharap, PGN dan industri bisa tumbuh bersama tentunya untuk mendukung perekonomian Indonesia,” katanya.

Ratih menambahkan jika PGN selalu berkomitmen dan mendukung terhadap kebijakan pemerintah.

Termasuk mendukung pelaksanaan penyaluran gas bumi kepada industri tertentu atau HGBT. 

BACA JUGA:BSB Syariah Kenalkan Tabungan Haji U-din ke Mahasiswa UMP

BACA JUGA:PT Bukit Asam Diganjar Penghargaan Outstanding Community Development Campaign

“PGN telah menyalurkan seluruh volume HGBT yang diterima dari pemasok kepada seluruh industri penerima HGBT, sesuai alokasi HGBT masing-masing penerima yang telah ditetapkan pemerintah,” jelas Ratih.

Transparansi data menjadi salah satu concern diasosiasi industri pemakai gas bumi. 

Bagaimanapun tanpa PGN dan Gas Bumi kondisi operasional rekan-rekan industri akan terganggu.

Kategori :