Berikut ini Langkah-langkah mendapatkan kuota bundling Samsung Galaxy Z
- Lakukan aktivasi smartphone baru. Cek kode EID pada HP
- Kunjungi laman tsel.id/FoldFlip6.
- Klik tombol 'Ambil eSIM dan Paket di Sini'.
- Laman berisi informasi terkait kode EID sebagai kode voucher untuk klaim eSIM dan paket Telkomsel. Pilih 'Lanjutkan'
- Masukkan 32 angka kode EID di bagian kode voucher. Pilih 'Cek Voucher'.
- Voucher akan muncul di bagian "Reward Voucher". Pilih 'Klaim Voucher'.
- Laman pop-up akan muncul untuk memastikan pilihan Anda, pilih 'Klaim Voucher'.
- Akan ada notifikasi bahwa kamu berhasil melakukan klaim voucher.
- Pilih 'Lanjutkan'.
- Pastikan kamu langsung melanjutkan ke proses selanjutnya agar tidak kehilangan link menuju ke laman selanjutnya.
- Jika kamu kehilangan link untuk melanjutkan, kamu harus menunggu 1x24 jam untuk memasukkan EID kembali.
- Selanjutnya, kamu akan masuk ke halaman my.telkomsel.com yang berisi detail paket BundlingMAX Galaxy. Pilih 'Beli'.
- Konfirmasi pesanan Paket BundlingMAX Galaxy dan pilih nomor eSIM. Pilih "Beli".
- Masukan email, pilih 'Checkout'.
Konfirmasi pesanan, pilih 'Lanjut'.