Direktur PHE Raih Penghargaan Indonesia Top Green Leaders Award 2024 Karena Lakukan 2 Poin Ini

Rabu 31-07-2024,08:09 WIB
Reporter : Firdaus
Editor : Firdaus

Berdasarkan arahan dan sinergi yang baik dari pimpinan perusahaan bersama para Perwira PHE selama ini dalam menjaga aspek ESG dan SDGs, membuktikan bahwa PHE mampu menjalankan kinerja yang selaras dengan people, planet and profit,” ujarnya.

Penilaian yang diberikan kepada PHE dalam ajang ini berdasarkan penilaian dan analisa laporan tahunan dan publikasi perusahaan yang muncul di berbagai media.

Serta melihat berbagai sentimen positif yang muncul di media arus  utama (mainstream) ataupun media sosial terhadap kinerja pemimpin dan perusahaan selama tahun  2021 sampai Juni 2023.

Di tempat terpisah, Corporate Secretary PHE, Arya Dwi Paramita, menyampaikan apresiasinya kepada pihak Warta Ekonomi selaku stakeholder yang memperhatikan upaya yang dilakukan oleh PHE selama ini. 

BACA JUGA:PHE Catatkan Pertumbuhan Produksi Capai 8 Persen dalam 10 Tahun Terakhir

“PHE terus berkomitmen memberikan keseimbangan antara prestasi kinerja bisnis dengan isu ramah lingkungan dan pengembangan sosial kemasyarakatan di lingkungan bisnis perusahaan. 

Hal ini sejalan dengan inisiatif dari CEO perusahaan dalam strategi, kebijakan, dan eksekusi program-program pro lingkungan,” ungkapnya.

"PHE juga menyadari saat ini industri hulu migas harus mampu menjawab peluang dengan menjalankan green operation sebagai bagian dari green strategy perusahaan, dengan salah satu strategi energi transisi meliputi dekarbonisasi. 

Hingga Mei 2024, PHE mencatat pengurangan emisi karbon hingga 497.319 Ton CO2eq dengan 132 program yang tersebar di seluruh Indonesia. 

BACA JUGA:PHE Menjamin Kesempatan yang Setara bagi Perempuan Dalam Menjaga Ketahanan Energi Negeri

Melalui kinerja PHE, diharapkan perusahaan mampu berdampak pada peningkatan pemberdayaan masyarakat, khususnya di sekitar wilayah kerja Subholding Upstream Pertamina. 

Terdapat 28 program Desa Energi Berdikari dengan penerima manfaat lebih dari 15.000 orang yang juga mencatatkan lebih dari 296.259 ton CO2eq/tahun potensi reduksi emisi dan 174.433 ton/tahun sampah rumah tangga terkelola," imbuh Arya.

Kategori :