Pemprov Sumsel Ingin Tampilkan Kerajinan Terbaik Dalam Kriya Nusa 2024

Senin 05-08-2024,09:14 WIB
Reporter : Apriansyah
Editor : Apriansyah

"kita dapat berdiskusi terkait kesiapan kita ikut pameran kriya nusa. Kita manfaatkan kesempatan ini untuk menampilkan yang terbaik sehingga produk kerajinan ataupun wastra kita membuat pengunjung tertarik dan membeli. Pada intinya prestasi harus kita jaga dan kita kembangkan," kata Melza.

Di tempat yang sama Ketua Harian Dekranasda Sumsel, Neng Muhaibah mengatakan terdapat 11 stand Sumsel yang akan ikut pada pameran Kriya Nusa 2024.

Dikatakan, tahun ini Sumsel akan menonjolkan kerajinan dari kain yang motifnya Lawon, meskipun terbilang belum ramai melalui Kriya Nusa ia berharap motif ini akan digemari.

BACA JUGA:Bantu Iran Serang Israel, Rusia Kerahkan Tentara Terkuat di Moskow?

BACA JUGA:Inilah Letusan Gunung Terbesar Abad Ke-16 di Indonesia, Lebih Dahsyat dari Krakatau?

"Tahun ini 11 stand telah kita siapkan untuk Sumsel di kriyanya nanti, kita menampilkan motif-motif wastra yang belum ramai namun akan kita perkenalkan dengan suguhan menarik sehingga Lawon yang menjadi tema tahun ini dikenali, " ungkapnya

Ia juga berharap Sumsel dapat terus tetap memakerkan produk-produk unggulan yang sudah terkenal.

"Semoga nanti akan berjalan dengan lancar dan membawa Dekranasda Sumsel meraih prestasi di kriya nusa 2024," pungkasnya.Pemprov Sumsel Ingin Tampilkan Kerajinan Terbaik Dalam Kriya Nusa 2024

 

 

Kategori :