PDI-Perjuangan Dapat Jatah Kursi Terbanyak di DPR 2024-2029, Golkar Kalah Tipis

Senin 26-08-2024,17:58 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Jonison

Ambang batas 4 persen suara sah nasional 6.071.731," terang Afif.

BACA JUGA:7 Tahun Pengerjaan, Akhirnya Bendungan Margatiga Diresmikan Presiden Jokowi

BACA JUGA:Giornata 2 Liga Serie A Italia: Milan Kalah di Tangan Fonseca, Akankah Nasibnya Seperti Giampaolo?

Merujuk angka tersebut, otomatis hanya ada delapan dari 24 partai yang berkompetisi pada pemilu lalu yang berhasil melenggang dan mengirimkan wakilnya ke Senayan. 

Total kursi DPR untuk periode 2024-2029 berjumlah 580 kursi.

PDI Perjuangan mendapat kursi terbanyak, yakni sebanyak 110 kursi atau 18,97 persen dari total kursi. 

Angka tersebut diikuti oleh Partai Golkar dengan 102 kursi atau 17,59 persen dari total jumlah kursi.

BACA JUGA:Anggota Polres Muba Lakukan Ini untuk Warga Lalan Pasca Jembatan Lalan Ambruk

BACA JUGA:Jenis Mobil MPV Irit Bahan Bakar dan Mudah Dirawat, Terakhir Sebelum Fitur Melimpah Menyerang

Pada posisi berikutnya, Partai Gerindra mendapatkan 86 kursi (14,83 persen), Partai NasDem mendapatkan 69 kursi (11,9 persen), dan Partai Kebangkitan Bangsa mendapatkan 68 kursi (11,72) persen.

Lalu, Partai Keadilan Sejahtera memperoleh 53 kursi (9,14 persen), Partai Amanat Nasional memperoleh 48 kursi (8,28 persen), dan Partai Demokrat mendapatkan 44 kursi (7,59 persen).

Beberapa nama yang sudah cukup familiar akan mengisi kursi-kursi tersebut, seperti Tifatul Sembiring, Prananda Surya Paloh, Yasonna H. Laoly, Meutya Hafid, hingga Andre Rosiade.

 

Kategori :