17 Jam Terbang dari AS ke Arab Saudi, Setelah Tiba Maarten Paes Langsung Latihan Bareng Timnas Indonesia

Selasa 03-09-2024,17:51 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Jonison

Tentu saja, apa yang dilakukan Maarten Paes menunjukan dirinya begitu mencintai Indonesia. 

BACA JUGA:Sidang CAS Maarten Paes Masih Misteri, Tak Ada Jadwal pada 15 Agustus 2024, Gagal Perkuat Timnas Indonesia?

BACA JUGA:Shin Tae-yong Bakal Bahagia, Maarten Paes Resmi Perkuat Timnas Indonesia pada 18 Agustus 2024?

Ia rela energinya terkuras demi memberikan yang terbaik bagi skuad Garuda julukan Timnas Indonesia.

Walaupun kita ketahui bersama, Maarten Paes belum bisa tampil saat Timnas Indonesia menghadapi Arab Saudi di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi pada Jumat 6 September 2024 pukul 01.00 WIB. Maarten Paes harus absen karena belum bisa didaftarkan ketika pendaftaran pemain ditutup pada 5 Agustus 2024.

Kendala Maarten Paes tak bisa didaftarkan karena ketika pendaftaran ditutup, eks kiper Fc Utrecht itu belum memenuhi syarat untuk memperkuat Timnas Indonesia. 

Ia baru eligible memperkuat Timnas Indonesia pada Minggu, 18 Agustus 2024.

BACA JUGA:Maarten Paes Tersedia Bulan September, Erick Thohir Bantah Pernyataan Menpora, Ternyata Ini Status Sebenarnya!

BACA JUGA:Emil Audero Lagi Apes, Dulu Tolak Bela Timnas Indonesia Kini Main di Serie B, Kalah dari Maarten Paes

Dan Maarten Paes berpotensi debut saat Timnas Indonesia menjamu Australia di matchday kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Selasa, 10 September 2024 malam WIB. 

Meski begitu, Shin Tae-yong menegaskan Maarten Paes tak akan langsung menjadi kiper utama Timnas Indonesia.

"Walaupun Maarten Paes datang, ia tidak dijamin 100 persen akan bermain terus-menerus," ujar Shin Tae-yong, Jumat 23 Agustus 2024 lalu.

 

Kategori :