PALPRES.COM - Beberapa merek tablet harga cuma sejutaan dengan desain dan harga yang bersahabat patut kamu jadikan referensi dalam membantu mengatasi pekerjaan harianmu dikantor maupun sekolah.
Saat ini, kemajuan teknologi semakin cepat.
Banyaknya jenis gadget yang diciptakan, semakin memudahkan seseorang dalam mengerjakan berbagai tugas yang ada, baik itu tugas sekolah, kuliah, dan di kantor.
Nah, setelah handphone dan laptop, kini tablet menjadi sesuatu yang wajib dimiliki jika ingin dibilang mengikuti trend.
Bagi kamu yang saat ini kebingungan untuk mencari tablet apa yang bisa dijadikan rekomendasi untuk memenuhi kebutuhanmu, simak 5 rekomendasi tablet yang harganya murah dengan desain yang keren!
1.Advan VX
Rekomendasi pertama muncul dari merek lokal Indonesia. Advan VX ini menawarkan fitur yang menarik dengan harga yang terjangkau Rp. 3,4 juta.
Advan Tab VX ditenagai oleh spesifikasi lumayan bertenaga berkat prosesor Unisoc Tiger T618.
RAM yang dimiliki sebesar 8 GB dengan memori penyimpanan 128 GB yang dapat diperluas dengan microSD hingga 2TB. Tab ini juga dilengkapi dengan baterai dengan kapasitas 6.200 mAh.
Tablet ini memiliki ukuran layar yang cukup besar 10,4 inci dengan resolusi WUXGA+. Dilengkapi juga kamera dengan 5MP dan kamera belakang 8MP.
2.Samsung Galaxy Tab A7 Lite
Rekomendasi tablet murah berikutnya datang dari merek Samsung. Tablet ini ditujukan untuk menikmati konten hiburan, belajar dan bekerja.