PALPRES.COM- Samsung Galaxy A06 terbaru menyematkan fitur keamanan Knox Vault.
Fitur tersebut melindungi data dan informasi sensitif milik pengguna.
Menariknya lagi fitur keamanan tersebut dibenamkan dalam perangkat entry level sekalipun.
Pentingnya fitur keamanan ini sebagai upaya untuk mengantisipasi kebocoran data yang tengah marak terjadi di dunia modern.
BACA JUGA:Ingin Ganti Smartphone Lama? Samsung A35 5G Bisa Jadi Pilihan Tepat!, Ini Keunggulannya
BACA JUGA:Ternyata Ini Loh 3 Penyebab Hp Cepat Panas Mulai Dari Samsung Hingga Infinix!
Bahkan dari data, di Indonesia untuk jumlah kebocoran data mencapai 94,22 juta data, menempatkan posisi ke-8 paling tinggi di dunia.
Sehingga pentingnya kesadaran masyarakat akan perlindungan data dengan sistem keamanan yang baik menjadi penting.
Smartphone merupakan perangkat yang berisikan banyak data personal sehingga faktor keamanan perlu diperhatikan.
Samsung pun tidak berkompromi dengan masalah keamanan.
BACA JUGA:Pencinta Gadget Merapat! Selain Jadi Jawara di Kelas Flagship, Ini 7 Fakta Dari Hp Pabrikan Samsung
BACA JUGA:Samsung Galaxy Fit 3 Vs Galaxy Fit 2, Mana yang Layak Di Beli Buat Akhir Tahun Nanti?
Dengan Samsung Knox Vault, data-data penting yang tersimpan di Galaxy A06 akan dilindungi oleh sistem keamanan berlapis.
Dan memastikan keamanan maksimal untuk smartphone.
“Di era digital ini, keamanan dalam penggunaan perangkat mobile sehari-hari sudah menjadi kebutuhan yang tak bisa ditawar,” ujar Ricky Bunardi, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia.