Jajal Mobil Elektrifikasi Honda dengan Mengunjungi 5 Ikon Bersejarah di Palembang

Senin 04-11-2024,19:56 WIB
Reporter : Ella Sulistiana
Editor : Ella Sulistiana

Lalu Kantor Walikota Palembang yang dulunya adalah menara air milik Belanda, 

Serta HARUM Palembang, tempat yang menghadirkan kebudayaan kuliner dari masa Kerajaan Sriwijaya. 

BACA JUGA:Selain Keren, Ini 5 Alasan yang Membuat Motor Honda Beat sangat digemari Para Cewek Milenial Maupun Gen Z

BACA JUGA:Honda ICON e: dan CUV e: Ikut Diperkenalkan di IMOS 2024

Acara ini juga mendapatkan sambutan positif dari Wali Kota Palembang, Dr A Damenta, Mag.rer.publ, CGCAE, serta Asisten I Bidang Pemerintahan.

Serta didampingi Kesejahteraan Rakyat, Heri Aprian, SH, yang hadir secara langsung menyambut para peserta tur dalam kegiatan ini.

Dalam program ini, peserta memiliki kesempatan untuk merasakan pengalaman berkendara dengan berbagai mobil elektrifikasi Honda.

Termasuk kendaraan hybrid dan BEV (Battery Electric Vehicle) yang dirancang untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang ramah lingkungan. 

BACA JUGA:Harga BBM Non Subsidi Per 1 November 2024, Beli Pakai MyPertamina Dapat Promo Hemat

BACA JUGA:Pertamina Resmikan 40 Lembaga Penyalur BBM Satu Harga, di Wilayah Sumbagsel Ada 2 Lokasi

Keliling Kota Palembang dengan Honda e:N1


Honda STEP WGN, model upper MPV Honda--Honda Prospect Motor

Salah satu kendaraan unggulan yang digunakan adalah Honda e:N1.

Mobil listrik pertama Honda di Indonesia yang akan diluncurkan pada 2025.

Dan Honda STEP WGN, model upper MPV Honda yang memberikan pengalaman berkendara pertama kali bagi seluruh konsumen di Indonesia. 

Selain itu, peserta juga dapat mengendarai langsung mobil-mobil hybrid Honda.

BACA JUGA:Cek Daftar Kendaraan yang Boleh dan Dilarang Pakai BBM Bersubsidi Jenis Pertalite

Kategori :