"Insya Allah pelaksanaan Pilkada siap dilaksanakan. Segala kegiatannya sudah dipersiapkan dengan baik, logistik juga sudah siap. Polda juga, InsyAllah tinggal satu lagi, yaitu doa. Dengan harapan mendapat pemimpin daerah yang dapat membawa kemajuan lima tahun ke depan," ungkapnya.
Ikut mendampingi Pj Wako, Kepala Kesbangpol, Henny Fitrianty, Kepala Bapenda, H Hendra Gunawan, Kepala Disperindag, Meidhioline Sapta Windu, Plt Kadis Kominfotiksan, Musno, Plt Kadis Pariwisata, Adi Wena Kemala Kunto, Kabag Kesra, H Ahyar Elhafis dan Kabag Prokopim, Taufik Hidayat.