Suzuki Catatkan Pertumbuhan 33 Persen untuk Mobil Hybrid, Ini 3 Model Terpopulernya!

Minggu 22-12-2024,04:50 WIB
Reporter : Ella Sulistiana
Editor : Ella Sulistiana

Lini produk ramah lingkungan semakin lengkap dengan keberadaan Grand Vitara sebagai SUV 5-seater stylish dan berfitur lengkap.

Cara kerja hybrid Suzuki yang ringkas mampu mengurangi emisi secara efektif. 

Sistem SHVS memadukan Integrated Starter Generator (ISG) dan baterai Lithium-ion pada mesin pembakaran internal. 

Kecerdasannya bisa menghemat bahan bakar saat mobil berhenti dan memastikan pasokan listrik stabil untuk komponen elektronik. 

BACA JUGA:5 Mobil Bekas Tahun Muda Ini Layak Jadi Kendaraan Kamu, Pajak Tahunan Hanya Rp1 Jutaan

BACA JUGA:Nggak Cuma Mobil, Motor Juga Bakal Kena PPN 12 Persen Tahun 2025, Ini Daftarnya

Penggunaan fitur ini secara terus-menerus dapat meningkatkan efisiensi perjalanan.

“Keberhasilan penjualan mobil hybrid Suzuki di 2024 memberi semangat bagi kami. Tahun 2025 akan lebih meyakinkan, karena masyarakat sudah percaya teknologi SHVS memberikan manfaat dan kemudahan,” katanya. 

Kepercayaan masyarakat kepada mobil hybrid Suzuki juga ditunjang oleh layanan purna jual terbaik. 

 

Penyebaran dealer serta Bengkel Resmi lebih dari 300 lokasi di seluruh Indonesia, memberi rasa tenang serta pengalaman kepemilikan yang menyenangkan. 

Suzuki juga memberikan warranty hingga 8 tahun/160.000km untuk sistem dan komponen SHVS.

 

Kategori :