
Program DEB Papua Community Mata Hati Malasigi memberikan dampak positif terhadap lingkungan, ekonomi dan sosial.
BACA JUGA:PHE Komitmen Terapkan Budaya Manajemen Risiko Setiap Kegiatan Operasi
BACA JUGA:PHE Gandeng LSPR Institute Luncurkan Buku The Power of Internal Communication
Program ini melindungi Hutan Masyarakat Adat Malasigi seluas 1.750 hektare (Ha) dan mengurangi penggunaan bahan bakar minyak (BBM) sebesar 3.600 liter per tahun.
Dengan adanya PLTS, yang juga berpotensi menurunkan emisi hingga 9,022 Ton CO2eq/tahun.
Dampak ekonomi yang dihasilkan antara lain berupa penghematan hingga Rp36 juta/tahun dari pengurangan penggunaan BBM.
Selain itu, adanya peningkatan pendapatan Lembaga Pengelolaan Hutan Kampung (LPHK) Belempe dari Rp1 juta/bulan menjadi Rp4 juta/bulan.
BACA JUGA:Wajib Tahu! Inilah Inovasi PHE di Sektor Hulu Migas Sudah Punya Hak Paten
BACA JUGA:PHE Temukan Sumber Daya Migas Baru di 3 Provinsi, Ini Nama-Namanya
Sementara itu, dampak sosial yang dihasilkan yakni meningkatkan produktivitas anggota LPHK Belempe, pemberdayaan kelompok rentan sebanyak 15 keluarga.
Mendorong kreativitas masyarakat dalam mengelola hutan secara berkelanjutan, terbentuknya 3 unit usaha baru.
Lalu perubahan perilaku masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan, dan mengurangi angka pengangguran sebanyak 10 jiwa.