Koreksi Harga Emas! Nilai Jual Logam Mulia di Pegadaian Melemah

Minggu 18-01-2026,04:05 WIB
Reporter : Sulis Utomo
Editor : Sulis Utomo

PALEMBANG, PALPRES.COM – Harga emas yang dijual melalui Pegadaian pada Minggu, 18 Januari 2026, mengalami pelemahan. 

Pergerakan harga logam mulia tercatat melemah tipis dibandingkan posisi pada perdagangan hari sebelumnya.

Koreksi ini membuat nilai jual emas di Pegadaian turun secara bertahap, seiring fluktuasi harga emas di pasar. 

Meski penurunannya tidak signifikan, perubahan tersebut menjadi perhatian bagi investor dan masyarakat yang menjadikan emas sebagai instrumen investasi maupun lindung nilai.

BACA JUGA:Tren Positif Berlanjut, Harga Emas Pegadaian Kembali Naik

BACA JUGA:Harga Emas Pegadaian Terus Menguat, UBS dan Galeri24 Naik Hari Ini

Penurunan harga jual logam mulia tersebut terjadi pada seluruh produk emas yang ditawarkan Pegadaian.

Termasuk produk emas UBS dan emas Galeri24. 

Menurut pantauan di laman resmi sahabat.pegadaian.co.id, 18 Januari 2026, harga produk emas Galeri 24 pada hari ini untuk ukuran 0,5 gram dijual dengan harga Rp 1.410.000.

Sedang emas Galeri24 untuk ukuran 1 gram dijual Rp 2.688.000.

BACA JUGA:Harga Emas Pegadaian Hari Ini, Senin 12 Januari 2026: UBS dan Galeri24 Masih Stabil

BACA JUGA:Harga Emas Pegadaian Naik Lagi Hari Ini, Peluang Investasi Emas Masih Stabil

Kemudian, harga emas UBS ukuran 0,5 gram, dijual dengan Rp 1.481.000.

Sementara emas UBS ukuran 1 gram hari ini dijual Rp 2.739.000.

Produk Lain Pegadaian

Pegadaian juga menjual emas batangan dengan berbagai ukuran lainnya.

Kategori :