Emas Pegadaian Menguat Lagi! UBS dan Galeri24 Kompak Naik Hari Ini

Selasa 20-01-2026,03:56 WIB
Reporter : Sulis Utomo
Editor : Sulis Utomo

PALEMBANG, PALPRES.COM – Harga emas yang dijual melalui Pegadaian pada Selasa, 20 Januari 2026, terpantau kembali menguat. 

Kenaikan ini menunjukkan tren positif dibandingkan perdagangan sebelumnya.

Penguatan harga tersebut berlaku untuk seluruh produk emas Pegadaian, termasuk emas UBS dan emas Galeri24, yang sama-sama mengalami kenaikan harga jual.

Kenaikan harga emas Pegadaian pada Selasa, 20 Januari 2026, mencerminkan sentimen positif pasar logam mulia yang kembali menguat setelah pergerakan harga yang cenderung stabil pada perdagangan sebelumnya. 

BACA JUGA:Awal Pekan Tanpa Perubahan, Harga Emas Pegadaian Tetap Stabil

BACA JUGA:Koreksi Harga Emas! Nilai Jual Logam Mulia di Pegadaian Melemah

Emas masih menjadi instrumen lindung nilai yang diminati, terutama di tengah ketidakpastian ekonomi global dan fluktuasi nilai tukar, sehingga mendorong permintaan tetap tinggi.

Menurut pantauan di laman resmi sahabat.pegadaian.co.id, 20 Januari 2026, harga produk emas Galeri 24 pada hari ini untuk ukuran 0,5 gram dijual dengan harga Rp 1.432.000

Sedang emas Galeri24 untuk ukuran 1 gram dijual Rp 2.731.000.

Kemudian, harga emas UBS ukuran 0,5 gram, dijual dengan Rp 1.504.000.

BACA JUGA:Tren Positif Berlanjut, Harga Emas Pegadaian Kembali Naik

BACA JUGA:Harga Emas Pegadaian Terus Menguat, UBS dan Galeri24 Naik Hari Ini

Sementara emas UBS ukuran 1 gram hari ini dijual Rp 2.783.000.

Produk Lain Pegadaian

Pegadaian juga menjual emas batangan dengan berbagai ukuran lainnya.

Seperti 5 gram, 10 gram, 25 gram, 50 gram, 100 gram.

Kategori :