Citraland
Honda

Kader PAN Wajib Dukung Tri Sukses 2024

 Kader PAN Wajib Dukung Tri Sukses 2024

PALPRES.COM - Seluruh kader Partai Amanat Nasional (PAN) disetiap tingkatan, wajib mendukung dan mensukseskan Tri Sukses 2024 mendatang.

 Hal tersebut terungkap saat dilakukannya pelantikan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) periode 2020 – 2025, yang dilanjutkan Rapat Kerja Daerah I DPD PAN PALI yang bertemakan Tri Sukses 2024, Kamis (30/06/2022).

 Ketua DPD PAN PALI periode 2020-2025, H Darmadi Suhaimi SH mengatakan, Tri Sukses 2024 itu yakni Sukses Pileg, Sukses Pilkada, dan Sukses Pilpres.

"Jadi kepada kader tidak ada waktu santai lagi, karena Pemilu 2024 sudah dekat," katanya.

BACA JUGA: Ternak di PALI Mulai Diberikan Vaksin PMK Tahap Pertama

Selain itu, ia mengajak semua masyarakat untuk mendukung program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PALI dalam menjadikan PALI yang amanah.

"Semuanya telah usai tidak ada lagi perbedaan antara 01 dan 02, karena Pilkada 2020 sudah lama selesai," ucapnya.

Sementara, Bupati PALI, Ir H Heri Amalindo MM berharap kepada kader PAN setelah dilantik bisa bersinergi dengan masyarakat dan Pemkab PALI, untuk bersama- sama membangun PALI.

 “Sekretaris DPW PAN Sumsel Joncik Muhammad yang jauh saja datang di PALI, jadi kalian sebagai kader haruslah bersemangat,” ucapnya.

BACA JUGA:Gaji ke-13 ASN PALI Segera Cair

Menurutnya, bukanlah perbedaaan yang dinantikan melainkan persatuan dan kesatuan. 

Masa lalu Pilkada semua sudah berakhir, sehingga harus dilupakan.

"Anggaplah semuanya jadi kenangan, dan pikirkan kedepan karena semua pasti ada harapan, pungkasnya. JOE

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com