Citraland
Honda

Polda Sumsel Bagikan Daging Kurban kepada Wartawan dan Warga

 Polda Sumsel Bagikan Daging Kurban kepada Wartawan dan Warga

PALEMBANG, PALPRES.COM - Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel) melakukan penyembelihan hewan kurban sebanyak lima ekor sapi dan delapan Ekor Kambing, di komplek Pakri di Jalan Bambang Utoyo, Kecamatan Ilir Timur (IT) II Palembang, Ahad (10/7).

Ketua Panitia Hewan Kurban, Saiful Arifin didampingi Ustadz Darul Jalal S.Ag mengatakan, kegiatan Ahad lalu itu dimuklai sekitar pukul 08.30 WIB.

"Ini merupakan bantuan dari Polda Sumsel, dengan bersamaan dari donatur hewan kurban yang disembelih," ujarnya, Senin (11/7).

Pihaknya mencatat itu ada sebanyak 5 ekor sapi dan 8 kambing, yang dagingnya dibagikan untuk warga setempat dan sekitar daerah Lemabang wilayah Komplek Pakri.

BACA JUGA:Demi Wujudkan Kamtibmas, Polda Sumsel Usung Berbagai Inovasi Berbasis Digital

Dirinya menjelaskan, panitia telah membagikan kupon khususnya buat para wartawan kurang lebih 150 kupon daging dan warga berjumlah keseluruhannya kurang lebih 500 kupon daging.

"Kami disini juga tidak memandang suku dan raas agama apa pun, kita saling berbagi kebaikan dalam kemitraan Polri bersama warga maupun para media dalam Hari Raya Idul Adha 1443H bagi umat islam," tutupnya. 

 

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com