Citraland
Honda

Teddy Minta Seluruh OPD Berinovasi Semarakkan HUT OKU

 Teddy Minta Seluruh OPD Berinovasi Semarakkan HUT OKU

OKU, PALPRES. COM - Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah mengimbau seluruh jajaran OPD, Kabag, Camat hingga Lurah dan Kades bisa  berinovasi, dalam rangka menyemarakkan HUT OKU ke-112 Tahun 2022 ini.

Hal ini menurut Tedfy, agar peringatan HUT OKU ke 112 tahun ini dapat lebih meriah, sehingga semua masyarakat dapat menikmatinya dan  menyemarakkan HUT Kabupaten OKU setiap tahunnya.

"Karena ini merupakan momen yang sangat penting, maka dari itu harus sukses kita laksanakan dengan optimal, untuk itu kepada seluruh panitia agar mempersiapkan dengan maksimal segala kebutuhan pada peringatan HUT Kabupaten OKU ke-112 tahun ini," katanya. 

Sementara, Sekda OKU H Achmad Tarmizi mengatakan dalam rangka HUT OKU ke 112,  pihaknya mengadakan rapat koordinasi yang melibatkan seluruh OPD di jajaran Pemkab OKU yang dipimpin langsunng Pj Bupati OKU.

BACA JUGA:Pemkab OKU Berkurban Delapan Sapi

"Rapat ini adalah rapat pemantapan persiapan untuk dikoordinasikan kepada seluruh OPD terkait HUT OKU ke 112,” ujarnya.

Dimana, agenda utama peringatan HUT OKU ke 112 dilaksanakannya  Rapat Paripurna Istimewa di gedung kesenian Baturaja. 

“Selain itu dirangkai dengan kegiatan lainnya, dalam rangka menyemarakkan HUT Kabupaten OKU ke-112 Tahun 2022," kata Sekda. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com