250 Personel Gabungan Ikuti Upacara Kesiapan Bencana
OKU TIMUR,PALPRES.COM- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) OKU Timur menggelar upacara kesiapan bencana yang diikuti oleh 250 personel dari Kodim 0403 OKU, Puslatpur Martapura, Yon Armed 15/105 Tarik, Polres OKU Timur, Dinas Sosial, Dinas Perhubungan, BPBD, Sat Pol-PP dan Damkar serta dinas lainnya.
“Untuk mengantisipasi bencana alam dan non alam tahun 2022, Kabupaten OKU Timur telah menetapkan status sesuai keputusan Bupati OKU Timur No 269 Tahun 2022 tentang Penetapan Status Siaga Darurat Bencana Asap Akibat Karhutla di Kabupaten OKU Timur Tahun 2022, juga surat keputusan Bupati OKU Timur No. 473 Tahun 2022 Tentang Siaga Darurat Bencana Banjir Tanah Longsor Posko Siaga Darurat Bencana Banjir Tanah Longsor Angin Puting Beliung dan Karhutla,” jelas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Mgs Habibullah.
BACA JUGA:Bisa Mandiri dan Produktif, Puluhan Peserta di OKU Timur Dilatih Menjahit
Setelah acara apel selesai, Bupati Enos beserta rombongan menyaksikan simulasi penanganan karhutla dan melakukan penanaman simbolis rumput vetiver bersama Forkopimda, Sekretaris Daerah Kabupaten OKU Timur Jumadi dan Sutopo yang merupakan perwakilan dari Universitas Sriwijaya. MAN
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: