Citraland
Honda

83 KPM Lubuk Mabar Kecipratan BLT Triwulan 2

83 KPM Lubuk Mabar Kecipratan BLT Triwulan 2

LAHAT, PALPRES.COM- Sebanyak 83 keluarga penerima manfaat (KPM) Desa Lubuk Mabar, Kecamatan Pseksu, Kabupaten Lahat kecipratan Dana Desa (DD) bantuan langsung tunai (BLT) triwulan 2.

“Betul, untuk April, Mei dan Juni 2022, masing-masing KPM menerima Rp 900.000 untuk tiga bulan sekaligus, yang dipusatkan di Kantor Desa,” ujar Kepala Desa (Kades) Lubuk Mabar, Yeni Fitriana, Kamis (14/7/2022).

Yeni berharap dengan diterimanya dana BLT tersebut mampu meningkatkan ekonomi keluarga dan stimulan perbaikan gizi.

"Dengan kata lain, bisa membantu masyarakat yang masuk kategori kurang mampu, untuk memenuhi kebutuhan keluarga sehari-hari, sehingga taraf perekonomian mereka mengalami perubahan," terangnya.

BACA JUGA:Selamat! Dewanti Satu-satunya Wakil Lahat Lolos Olimpiade Sains Nasional

Dirinya meminta, dengan adanya BLT ini, setidaknya sedikit banyak berubah dalam hal kehidupan penerima, dan mampu memberikan kontribusi positif terhadap penduduk desa.

"Untuk itulah, Pemerintah Desa (Pemdes) Lubuk Mabar terus memberikan yang terbaik, termasuk pelayanan administrasi, kesehatan dan lain sebagainya, sehingga akan lebih baik dan menjadi terdepan,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: