Honda

BPBD OKU Imbau Warga Waspada Banjir

BPBD OKU Imbau Warga Waspada Banjir

BATURAJA, PALPRES.COM - Kepala Pelaksana  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Amzar Kristopa melalui Manajer Pusdalops, Gunalfi mengimbau dan mengingatkan warga untuk tetap waspada terjadinya banjir

Mengingat berdasarkan peringatan dini yang disampaikan BMKG wilayah Sumatera Selatan, hingga tanggal 26 Juli 2022, wilayah Kabupaten OKU termasuk dalam daftar waspada hujan lebat bersama 10 wilayah kabupaten/kota lainnya di Provinsi Sumsel. 

"Terkait peringatan BMKG wilayah Sumsel ini, kami menyampaikan imbauan kepada masyarakat Kabupaten OKU. Terutama masyarakat yang tinggal di daerah rawan bencana hidrometeorologi tipe basah untuk selalu waspada dan siap-siaga akan ancaman dari cuaca ekstream serta dampaknya (banjir)," katanya, Senin (25/7/2022).

Dijelaskannya, peringatan dini BMKG wilayah Sumsel yang diterima pihaknya tersebut juga menyebutkan dampak dari potensi hujan lebat. Di antaranya jembatan rendah berpotensi tidak dapat dilintasi. Terjadi longsor, guguran bebatuan atau erosi tanah dalam skala menengah. Volume air sungai meningkat sehingga menyebabkan banjir. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: