Maxi Yamaha Day Kembali Hadir, Thamrin Gelar Ride and Camp di Gunung Dempo Pagaralam
Ilustrasi Maxi Day Yamaha--Istimewa/palpres.com
PALEMBANG, PALPRES.COM- Aktivitas Maxi Yamaha Day 2022 tengah bergulir di berbagai kota besar Indonesia dan akhir pekan ini akan hadir di Pagaralam, Sumatera Selatan.
Lokasi event yang akan berlangsung pada 7-9 Oktober ini akan dipusatkan di kaki Gunung Dempo Pagaralam.
Para peserta akan dimanjakan dengan pemandangan hamparan kebun teh yang indah, serta dalam acara ini dimeriahkan dengan berbagai agenda kegiatan seru, diantaranya ride and camp, Outbound, api unggun, konser dari band nasional Shaggy Dog dan juga beragam hiburan lainnya.
Acara ini rencananya akan dihadiri oleh lebih dari 300 pengguna Maxi Yamaha dari area Sumatera Selatan dan Bengkulu.
BACA JUGA:Manjakan Konsumen, Yamaha Hadirkan Warna dan Grafis Baru WR 155 R
“Kami menggelar Maxi Yamaha Day sebagai bentuk apresiasi bagi konsumen Maxi Yamaha untuk bisa saling bersilaturahmi, turut merasakan pengalaman yang menyenangkan dalam aktivitas ini, dan kami juga ingin membantu membangkitkan ekonomi pariwisata di Sumatera Selatan khususnya di Gunung Dempo Pagaralam yang memiliki objek wisata yang indah,” ungkap Wiranata Manager Promosi Yamaha PT Thamrin Brothers.
PT Thamrin Brothers Yamaha mengucapkan terima kasih yang tak terhingga untuk konsumen Maxi Yamaha yang sudah setia memilih Maxi Yamaha sebagai sahabat perjalanan.
Thamrin Group berkomitmen memberikan pelayanan paripurna untuk pelanggan, karena pelanggan kami istimewa.
“Thamrin Group berharap event Maxi Day 2022 meningkatkan rasa solidaritas dan kebersamaan diantara Maxi Riders, semoga kita bisa terus tumbuh dan memberi makna,” ungkap Billy Leonardi selaku General Manager Yamaha Thamrin.
BACA JUGA:Yamaha Berikan Kejutan ke Pelanggan di Momen Harpelnas
Kehadiran Maxi Yamaha Day ini disambut antusias tinggi para pengguna skutik Maxi Yamaha di Sumatera Selatan. Firly, salah satu konsumen Nmax mengatakan tak sabar untuk ambil bagian dalam event akbar ini.
”Saya senang sekali bisa kembali mengikuti acara Maxi Yamaha Day tahun 2022, sebelumnya saya sudah pernah merasakan keseruan Maxi Yamaha Day di tahun 2019. Tahun ini saya akan ikut lagi, senang karena bisa bertemu dengan pengendara Maxi Yamaha lainnya, dan juga banyak acara hiburan yang seru,” ungkap Firly.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: