Pagar SDN 6 Pulau Pinang Rampung 100 Persen Dicat
Personel TMMD sedang menyelesaikan pengecatan pagar sekolah, yang kini telah rampung 100 persen, Selasa 18 Oktober 2022.-Bernat Albar-Palpres.com
LAHAT, PALPRES.COM- Pagar Sekolah Dasar Negeri (SDN) 6 Pulau Pinang baik dinding dan besi telah rampung 100 persen dicat oleh personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 115, Komando Distrik Militer (Kodim) 0405/Lahat.
Kepala SDN 6 Pulau Pinang, Sri Hartati SPd membenarkan, bahwasanya pengecatan untuk pagar sudah selesai, dan bisa dilihat semuanya didominasi warna biru.
"Atas nama pihak sekolah, mengucapkan terima kasih sedalam-dalamnya kepada seluruh Bapak-bapak TNI, yang telah sedari awal membersihkan dari lumut dan mengecat kembali," jelasnya, Selasa 18 Oktober 2022.
Kini, sambung dirinya, sekolah yang berada di Desa Pagarbatu ini sangat indah, bagus dan representatif sekali, jauh perubahan dari yang awal.
BACA JUGA:Rela Jalan Kaki, Erwin Bagikan Air Mineral kepada Operator Alat Berat
"Tentunya, ini akan memberikan dampak positif sekali terutama bagi pihak sekolah maupun siswa itu sendiri, karena tempat mereka belajar kini terlihat baru," pungkas Sri Hartati.
Sementara itu, Komando Kelompok (Danpok) Lapangan Satgas TMMD, Kapten Inf Mulyadi membenarkan, laporan yang diterima semua pagar SDN 6 Pulau Pinang telah selesai dikerjakan, mulai dinding sampai ke bagian besi telah rampung dicat.
"Sangat bagus dan biru sekali, mudah-mudahan baik tenaga pengajar akan semakin betah memberikan motivasi kepada siswa, dan begitu juga sebaliknya," sebutnya.
Ia menuturkan, personel yang bertugas untuk mengecat, akan diperbantukan pada item pembangunan fisik lainnya, supaya selesai tepat pada waktunya.
"Pengerjaan infrastruktur lainnya terus berlangsung, dan ini semua merupakan hadiah terindah bagi penduduk desa, agar mereka dapat berkembang dan maju," tandas Mulyadi.
Berita Terkait, Komandan Kelompok (Danpok) Pekerjaan Masjid, Peltu Maman Suryaman membenarkan, untuk adonan semen sudah rampung 100 persen menempel di dinding Pelataran Masjid Prabu Nurul Iman, Desa Pagarbatu, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat.
"Alhamdulillah, pembongkaran hingga membuat lagi, kini sudah selesai semuanya, dimana, Personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 115, Komando Distrik Militer (Kodim) 0405/Lahat memplamir warna putih," ungkapnya, Selasa 18 Oktober 2022.
Dirinya menambahkan, termasuk juga beberapa irisan ukiran pada tiang, sehingga terlihat minimalis ketika dilihat oleh masyarakat.
BACA JUGA:Bambu Dirakit, Angkut Mesin Bor Seberangi Sungai Lematang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: palpres.com