Sensasi Samurai Biru Tak Terbendung, Depak Jerman dari Piala Dunia 2022
Pemain Jeoang, Ao Tanaka merayakan gol kedua timnas melawan Spanyol di Khalifa International Stadium- Live score-Fajar.co.id
QATAR, PALPRES.COM – Sensasi Samurai Biru Jepang di Piala Dunia 2022 QATAR, terus berlanjut.
Dalam laga seru Grup E yang berlangsung di Stadion Khalifa International, Doha, Qatar, Jumat dini hari ini, diluar dugaan Jepang mampu mengalahkan tim kuat Jerman dengan skor 2-1.
Catatan apik Maya Yoshida dkk ini patut diacungi jempol
Karena pada laga sebelumnya, Jepang mampu mengalahkan tim sarat gelar juara, Jerman dengan skor 2-1.
BACA JUGA:Jerman Tersingkir dari Piala Dunia 2022, Oliver Bierhoff Ngamuk
Banyak fakta unik yang lahir dalam laga Jepang saat mengalahkan Tim Jerman dan Spanyol.
Bukan saja sama-sama menang dengan skor 2-1 dan dihasilkan setelah melakukan come back usai tertinggal 0-1, dua pemain yang menciptakan gol ke gawang Spanyol adalah juga dua pemain pengganti.
Dua kemenangan fantastis Jepang itu, menahbiskan mereka di posisi puncak juara Grup E dengan poin 6.
Apes bagi Jerman, karena mereka kalah selisih gol dengan Spanyol dan terpaksa menerima kenyataan terlempar dari persaingan Piala Dunia 2022 Qatar.
BACA JUGA:Mau Kemana Lionel Messi Usai Piala Dunia, Balik ke Barca atau Gabung Man City?
Kemenangan Jepang menghasilkan rekor yang unik.
Sejak perhitungan jumlah umpan dikenalkan pada 1966, hanya ada dua tim yang kandas meski mencatat 700 lebih umpan.
Yakni Spanyol yang dikalahkan Jepang dini hari ini. Satunya adalah Jerman yang dikandaskan Jepang pada pekan lalu.
Menurut Opta Analyst, Jepang adalah tim pemenang dengan catatan persentase penguasaan bola terendah dalam sejarah Piala Dunia. Saat menyikat Spanyol, Jepang cuma mencatat 17,7 persen penguasaan bola.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: fajar.co.id