Citraland
Honda

Warga Penyintas Gempa Cianjur Dialiri Listrik Sementara

Warga Penyintas Gempa Cianjur Dialiri Listrik Sementara

Warga Penyintas Gempa Cianjur Dialiri Listrik Sementara-Foto: Istimewa-

CIANJUR, PALPRES.COM – Warga penyintas gempa Cianjur yang tinggal di hunian sementara dialiri listrik sementara.

Layanan sambung listrik sementara ini diberikan untuk membantu meringankan warga penyintas gempa Cianjur yang kini tinggal di hunian sementara.

Selain dialiri listrik sementara, warga penyintas gempa Cianjur juga mendapat edukasi terkait dengan bahaya ketenagalistrikan.

Fasilitas ini pun mendapat respon positif dari warga, salah satunya Titin.

BACA JUGA:Antrean RSMH Palembang 'Diwakili' Helm, Pasien BPJS Dibatasi 24 Orang, Bolehkah Jumlah Pasien Dibatasi?

Seperti keterangan pers yang diterima palpres.com, Titin mengaku kehadiran listrik dari PLN ini sangat bermanfaat bagi dirinya dan keluarganya dalam beraktivitas sehari-hari.

Sebab tak hanya menerangi, kehadiran listrik ini juga dapat memberi penghiburan.

Karenanya Titin berterimakasih atas kehadiran listrik sementara di tempat tinggalnya.

Selain penyambungan, keamanan penggunaan listrik juga menjadi perhatian PLN.

BACA JUGA:Coba Cek! 3 Bansos Pemerintah Ini Mulai Cair, Nilainya Ada Rp20.000.000

Hal ini karena, saat melakukan pengecekan, petugas masih menjumpai penggunaan kabel yang tidak berstandar SNI dan penggunaan stop kontak bertumpuk.

Karenanya, PLN memberikan edukasi keselamatan kelistrikan kepada warga secara door to door dari satu kawasan huntara ke kawasan huntara lainnya.

Di antaranya di Huntara Kampung Gasol dan Huntara Kampung Tugu, Cirumput, Kecamatan Cugenang.

Ketua RT 03 Kampung Tugu, Suhanda juga menyampaikan terima kasih atas edukasi kelistrikan yang diberikan PLN.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: