Punya Kekayaan Alam Berlimpah, Ini 5 Provinsi Termiskin di Pulau Sumatera, Nomor 3 Bikin Nyesek
Memiliki kekayaan alam berlimpah, 5 provinsi ini justru masuk termiskin di Pulau Sumatera.--
PALEMBANG, PALPRES.COM – Pulau Sumatera memiliki sumber daya alam yang berlimpah.
Sayangnya, kekayaan hayati itu tidak memberikan dampah signifikan bagi kesejahteraan masyarakatnya.
Kemiskinan masih menghinggapi penduduk di salah satu pulau terbesar di Indonesia itu.
Dari 10 provinsi yang ada di Pulau Sumatera, ternyata ada beberapa daerah yang pendapatan penduduknya kecil.
BACA JUGA:Ini 7 Daerah Penghasil Sawit Terbesar di Indonesia, Nomor 5 Bikin Wow!
Berikut ini daerah termiskin di Pulau Sumatera per Maret 2022:
1. Nanggroe Aceh Darussalam
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) per Maret 2022, Aceh berada di urutan pertama provinsi dengan persentase penduduk miskin tertinggi di Pulau Sumatera
Ada sebanyak 14,64 persen penduduk miskin di Aceh dari total populasi 5,37 juta jiwa.
BACA JUGA:Tak Banyak Orang Tahu, Inilah 7 Fakta Unik Provinsi Lampung, Nomor 3 Bikin Syok
Persentase penduduk miskin di Aceh cenderung fluktuatif dari tahun 2019 sampai 2022.
Pada Maret 2019, persentase penduduk miskin Aceh sebesar 15,32 persen, dan turun menjadi 15,01 persen pada September 2019.
Lalu pada awal tahun 2020, meski pandemi Covid-19 melanda, jumlah penduduk miskin di Aceh turun menjadi 14,99 persen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: