Honda

Sumbang 15.000 Bibit Mangrove, Bukit Asam Ikut Aksi Ini

Sumbang 15.000 Bibit Mangrove, Bukit Asam Ikut Aksi Ini

Foto bersama disela-sela Aksi Tanam Mangrove #Kerja Bersama Hijaukan Indonesia yang digelar Kemenko Marves di Ketapang Urban Aquaculture, Mauk, Tangerang.-Humas PTBA-SMSI

TANGERANG, PALPRES.COM - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) turut serta dalam Aksi Tanam Mangrove #Kerja Bersama Hijaukan Indonesia yang digelar Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) dalam rangka memperingati Hari Mangrove Sedunia dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Indonesia. 

Kegiatan ini berlangsung meriah di Ketapang Urban Aquaculture, Mauk, Tangerang pada pekan lalu.

Dalam sambutannya, Deputi Bidang Koordinasi Pengelolaan Lingkungan dan Kehutanan Kemenko Marves, Nani Hendiarti, mengajak semua kelompok masyarakat untuk bersama-sama bekerja dalam upaya menghijaukan Indonesia. 

Tema dari aksi tanam mangrove ini adalah "Kerja Bersama Hijaukan Indonesia."

BACA JUGA:19 Juta Pemilik KK Berbahagia! Ada BLT Rp600.000 Cair Minggu Depan, Cek Namamu Disini

Nani Hendiarti mengajak semua pihak untuk bersatu dan bersatu padu dalam menjaga alam bagi generasi yang akan datang.

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) dan PT PLN (Persero) berkolaborasi dengan komunitas pegiat mangrove Sinar Surya Sejahtera dalam aksi ini, menyumbangkan sebanyak 15.000 bibit mangrove. 

General Manager PT Bukit Asam Tbk Unit Pertambangan Tanjung Enim, Venpri Sagara, menyatakan dukungan penuh dari perusahaan terhadap kegiatan ini.

"PTBA berkoordinasi dengan Badan Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) untuk melakukan ground checking dengan rencana luasan rehabilitasi mangrove sekitar 500 hektar. 

BACA JUGA:Senin Besok BLT BPNT dan PKH Tahap 3 Rp600.000 Cair Via Pos, Cek Daftar Penerima Disini!

Meskipun demikian, PTBA telah menerima rekomendasi lokasi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dengan potensi luas lahan sekitar 2.498 hektar di Sumatera Barat dan Lampung, yang layak untuk dilakukan rehabilitasi," ujar Venpri Sagara.

Rangkaian kegiatan Aksi Tanam Mangrove #Kerja Bersama Hijaukan Indonesia mencakup penanaman 15.000 bibit mangrove, penanaman 400 bibit pohon produktif, aksi pemberdayaan masyarakat, dan aksi konservasi pelepasliaran belangkas/mimi. 

Kegiatan ini dilanjutkan dengan peninjauan lokasi penanaman 15.000 batang mangrove.

Mangrove jenis Rhizopora Sp ditanam di lahan bekas tambak seluas 3 hektar dalam lingkungan Ketapang Urban Aquaculture. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: humas ptba