Honda

Minim Kejahatan di Sini, 7 Kota Paling Aman di Indonesia, Gak Nyangka Palembang Masuk Daftar

Minim Kejahatan di Sini, 7 Kota Paling Aman di Indonesia, Gak Nyangka Palembang Masuk Daftar

Minim kejahatan di sini, 7 kota paling aman di Indonesia, gak nyangka Palembang masuk daftar.-pixabay/igormattio-

PALEMBANG, PALPRES.COM – Kejahatan kerap terjadi di mana saja, apalagi di daerah perkotaan. 

Namun, tidak semua daerah perkotaan tingkat kejahatannya tinggi.

Ada 7 kota yang tergolong paling aman di Indonesia karena minim tindak kejahatan. 

Dalam menentukan tempat tinggal, penting untuk mempertimbangkan tingkat kerawanan di suatu daerah yang akan ditinggali. 

BACA JUGA:4 Daerah Penghasil Nanas Terbesar di Sumatera Selatan, Dikira Prabumulih Juaranya, Ternyata Kabupaten Ini

Kota yang rawan penjahat tentu akan mengancam keselamatan anda, keluarga, dan harta benda. 

Tetapi tidak perlu khawatir. 

Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Ikatan Ahli Perencanaan (IAP), ternyata Indonesia masih memiliki beberapa kota yang dirasa aman sekaligus nyaman untuk menjadi tempat tinggal.

Ada 7 kota yang tergolong paling aman di Indonesia karena minim tindak kejahatan. 

BACA JUGA:5 Daerah Ini Penghasil Kopi Terbesar di Sumatera Selatan, Ada yang Tau Daerah Mana?

Dan yang mengejutkan, Kota Palembang, ibukota Sumatera Selatan, masuk dalam daftar tersebut. 

Berikut ini daftar 7 kota paling aman di Indonesia.

 

1. Denpasar 

Menjadi kota teraman di Indonesia, Denpasar merupakan ibukota dari Provinsi Bali. 

BACA JUGA:Bukan Palembang Juaranya! Inilah 2 Kota Teraman di Sumatera Selatan, Mau Pindah?

Tingkat keamanan yang tinggi di Denpasar menjadikan kota ini sebagai tempat tinggal yang nyaman bagi masyarakat dan wisatawan.

Tak hanya itu Denpasar juga terkenal dengan destinasi wisata alam yang indah.

Saat kamu berada di kota ini, bukan hanya kamu merasa aman, tetapi juga nyaman dan tenang. 

 

2. Palembang

BACA JUGA:Mengintip Keindahan Alam Sumatera Selatan melalui 5 Destinasi Air Terjun Terbaik, Yuk Kepoin

Palembang yang merupakan ibu kota dari Provinsi Sumatera Selatan, ternyata berada di urutan kedua kota paling aman di Indonesia. 

Palembang dinilai memiliki tatanan kota yang mendukung keamanan masyarakatnya.

Selain dikenal sebagai Kota teraman, Palembang juga disebut sebagai kota tertua di Indonesia. 

Palembang yang dikenal sebagai Kota Pempek, telah berusia 1.430 tahun pada 2023.

Hal ini berdasarkan bukti sejarah yang ada.

 

3. Banjarmasin

Banjarmasin mendapat gelar salah satu kota yang paling aman di Indonesia berikutnya. 

Kota berjuluk Seribu Sungai ini juga memiliki fasilitas publik yang memadai, sehingga cocok dijadikan sebagai tempat tinggal.

 

4. Balikpapan

Balikpapan juga termasuk dalam daftar kota aman dan cocok menjadi pilihan tempat tinggal. 

Tak hanya itu, Balikpapan juga berhasil meraih penghargaan sebagai kota terbersih di Indonesia.

Pertimbangan memilih kota Balikpapan sebagai tempat tinggal, salah satunya karena kota ini sebagai salah satu kota metropolitan dengan perkembangan ekonomi yang tinggi di Pulau Kalimantan.

 

5. Semarang

Kota paling aman dan layak huni selanjutnya adalah Semarang. 

Beragam fasilitas umum tersedia di ibu kota Jawa Tengah ini. 

Maka tak heran, jika kota ini tak hanya dipadati warga local, namun juga para pelancong (turis).

 

6. Yogyakarta

Yogyakarta yang kerap disebut sebagai ‘Kota Pelajar’ ternyata juga mencerminkan diri sebagai kota aman bagi masyarakat.

Selain itu, Yogyakarta juga menawarkan berbagai jenis hal, mulai dari wisata kuliner, budaya, sejarah, pesona alam, dan keunikan lainnya.

 

7. Solo

Solo dalam survei IAP termasuk sebagai kota paling aman di Indonesia.

Selain itu, kota ini disebut juga memiliki biaya hidup terjangkau. 

Maka tak heran, banyak orang berbondong-bondong merantau, bahkan memilih hidup di ‘Kota Batik’ ini.

 

Demikian ulasan mengenai 7 kota paling aman di Indonesia, gak nyangka Palembang masuk daftar. * 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: