5 Pemain Naturalisasi yang Melempem di Timnas Indonesia, Nomor 4 Pernah Membela Klub Palembang
Bio Paulin (tengah), mantan pemain Sriwijaya FC, salah satu pemain naturalisasi yang tampil melempem di Timnas Indonesia. --
4. Bio Paulin
Bio Paulin adalah salah satu pemain asing legenda Persipura.
Pemain asal Kamerun tersebut sudah mencicipi sejumlah gelar bergengsi di sepak bola Tanah Air, termasuk beberapa kali juara Liga Indonesia.
Pada 2015, Bio Paulin akhirnya mendapatkan paspor Indonesia.
Ia beberapa kali dipanggil ke Timnas Indonesia.
Namun, setelah itu Indonesia harus dibekukan FIFA.
Hal itu membuat Timnas Indonesia tak bisa berlaga di ajang internasional
Kondisi tersebut membuat Bio Paulin tak pernah lagi mendapat panggilan ke tim nasional.
Rupanya, pemain legenda Persipura ini pernah memperkuat Sriwijaya FC pada 2017, sebelum kemudian gantung sepatu pada 2019 akibat cedera yang dideritanya.
5. Ruben Wuarbanaran
Ruben Wuarbanaran mendapatkan paspor Indonesia pada 2011.
Saat itu dia diproyeksi untuk bisa berlaga SEA Games 2011 di mana Indonesia berstatus tuan rumah. Namun, kariernya bersama Timnas Indonesia U-23 hanya seumur jagung.
Ia gagal bersinar di Tim Garuda Muda saat itu.
Selepas SEA Games 2011, Ruben sempat bergabung dengan Pelita Jaya selama satu musim, yakni hingga 2012.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: