Honda

Main Air Sepuasnya, Rekomendasi 4 Tempat Wisata Air di Palembang, Segini Harga Tiket dan Wahananya!

Main Air Sepuasnya, Rekomendasi 4 Tempat Wisata Air di Palembang, Segini Harga Tiket dan Wahananya!

Main Air Sepuasnya, Rekomendasi 4 Tempat Wisata Air di Palembang, Segini Harga Tiket dan Wahananya!--Salsa Wisata

PALEMBANG, PALPRES.COM- Main Air Sepuasnya, Rekomendasi 4 Tempat Wisata Air di Palembang, Segini Harga Tiket dan Wahananya!

Ada 4 tempat wisata bermain air di Palembang yang seru dan menyenangkan, dan cocok untuk jadi tempat liburan seru bersama keluarga.

Memang, tak hanya wisata sejarah, religi, kuliner, atau pusat perbelanjaan, Palembang juga memiliki tempat wisata bermain air.

Tempat wisata air tersebut bisa kamu datangi di saat hari libur sehingga kamu bisa mengajak anggota keluargamu bermain air sepuasnya.

BACA JUGA:6 Rekomendasi Tempat Wisata di Surabaya, Nomor 3 Cocok Banget Buat Jadi Tempat Quality Time

Terdapat berbagai tempat wisata air di Palembang dengan banyak wahana di dalamnya.

Bahkan, fasilitas yang disediakan juga cukup lengkap dengan harga tiket masuk yang tidak menguras isi dompet.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut 4 tempat wisata air di Palembang yang bisa kamu kunjungi.

1. OPI Water Fun

BACA JUGA:Dijamin Murah dan Instagrammable! Ini 3 Tempat Nongkrong Paling Asyik Palembang, Wajib Didatangi Nih

OPI (Ogan Permata Indah) Water Fun menjadi salah satu wisata rekreasi air yang banyak dikunjungi oleh masyarakat Palembang yang berada di Jalan Gubernur HA. Bastari Komplek OPI Mall.

Telah berdiri sejak tahun 2011, OPI Water Fun memiliki danau buatan yang pernah digunakan dalam event PON 2004 yang masih dapat dikunjungi hingga sekarang.

Jika berkunjung ke OPI Water Fun, kamu wajib mencoba beberapa wahana mendebarkan seperti Crazy Cone, terowongan yang persis rumah siput.

Kemudian, adapun wahana Rapid Falls yang bisa membuatmu meluncur ke kolam dengan kecepatan ekstra!

BACA JUGA:Bansos PKH Rp600.000 Cair Hari Ini, Sasar 10 Juta Penerima, Cek Segera ke Rekeningmu!

Jika berminat berlibur di OPI Mall, kamu hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp40.000 di hari kerja, Rp50.000 di hari Sabtu, dan Rp60.000 di hari Minggu dan hari libur nasional.

2. Danau Tanah Mas

Didirikan sebagai fasilitas rekreasi bagi warga Perumahan Tanah Mas Residence, Danau Tanah Mas juga menjadi tempat wisata yang terbuka untuk masyarakat umum.

Fasilitas yang ada juga cukup lengkap, seperti arena outbond, taman dinosaurus, sarana bermain sepeda air maupun perahu bebek, dan waterpark lainnya.

BACA JUGA:Jaminan Lezat dan Autentik! 5 Tempat Makan Khas Korea di Palembang, Ini Menu Lengkap dan Alamatnya

Harga tiket masuknya sangat terjangkau, kamu hanya perlu membayar sebesar Rp20.000 di hari kerja. Sedangkan di hari libur harga tiketnya Rp40.000-Rp50.000.

Danau Tanah Mas ini menyediakan fasilitas kolam renang dengan 4 macam kedalaman, yakni 60 dan 80 cm, 100 hingga 160 cm, 2 meter, 6 meter, hingga 8 meter.

3. Amanzi Waterpark

Apakah kamu ingin merasakan berpetualang di hutan liar Benua Afrika?

BACA JUGA:Ada Spot Foto yang Unik dan Lucu! Ini 3 Tempat Nongkrong yang Adem di Palembang, Kuy Kesini

Nah, kamu wajib berlibur ke Amanzi Waterpark yang berlokasi di Komplek Citra Grand City yang berada di Jaln Alang-alang Lebar KM 12.

Suasana di sana sangat teduh, adem, seperti oasis di tengah panasnya cuaca.

Tempat wisata air satu ini telah menerima berbagai penghargaan sebagai pemenang ikon wisata terbaik.

Salah satunya dari Adhikarya Pemerintah Kbupaten Sumsel dalam kategori Wahana Rekreasi Bermain Air Buatan Terbaik tahun 2014 dan 2015. 

BACA JUGA:Bawa Segudang Fitur Terbaru, Isuzu Panther Reborn 2023 Siap Mengaspal, Harganya Mulai Rp200 Jutaan

Lahan Amanzi Waterpark ini sangat luas, yakni mencapai 3,5 hektar dengan bangunan utama berupa wahana istana ala suku pedalaman hutan Afrika, gorila, marmut, dan ornamen daun palem.

Ada juga wahana Zimba & Cora yang menyerupai pemukiman suku primitif dan deretan seluncuran mendebarkan seperti The Cyclone,The Velocity, The Falls, dan The Raft. 

Untuk tiket masuknya, Amanzi Waterpark hanya menetapkan harga sebesar Rp50.000 untuk hari Selasa-Jumat, Rp75.000 untuk hari Sabtu, dan Rp100.000-Rp120.000 untuk hari Minggu dan hari libur nasional.

4. Fantasy Island

BACA JUGA:5 Objek Wisata Malam Hari Terindah di Palembang yang Cocok Dikunjungi Wisatawan, Menarik dan Penuh Atraksi!

Terakhir, ada Fantasy Island yang menawarkan beragam wahana air dan fasilitas yang unik sehingga kamu bisa mengajak seluruh anggota keluarga ke tempat ini.

Fantasy island yang beralamat di Jalan Sriwijaya KM 13 Kertapati ini menyediakan berbagai wahana bermain anak seperti arena playground.

Tidak ketinggalan dengan wahana seru lainnya, yaitu Tsunami River, Dragon Tower, dan Bun Slide yang ada di Fantasy island ini.

Bahkan Fantasy island juga menyediakan food court dengan aneka makanan dan minuman yang bisa dipilih.

BACA JUGA:5 Daerah Terpanas di Bangka Belitung, Salah Satunya Paling Ramai Dikunjungi Wisatawan

Untuk harga tiket masuknya cukup terjangkau, yakni berkisar Rp35.000 di hari kerja, dan Rp50.000 per orang di hari libur.

Itulah keempat wahana bermain air yang ada di Palembang yang bisa kamu kunjungi sewaktu liburan bareng keluarga.

Apakah kamu pernah berkunjung ke salah satu tempat di atas?

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: