RDPS
Honda

Keren! Ternyata Ini Lho Keunggulan Belajar di Jurusan IPS

Keren! Ternyata Ini Lho Keunggulan Belajar di Jurusan IPS

SISWA: Marpin Agustio, alumni siswa Jurusan IPS-Foto: Anita-Palpres

EMPAT LAWANG, PALPRES.COM - Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) terkadang dianggap sebelah  mata oleh sebagian orang, padahal jurusan ini sangat luar biasa manfaatnya untuk kehidupan manusia.

Lulusan Jurusan IPS cenderung memiliki pemikiran yang kritis dalam memperdebatkan sesuatu.

Pemikiran anak IPS ini tidak bisa hanya menerima saja, namun pemikirannya bersifat menganalisis dan mengevaluasi tentang sesuatu hal yang sedang diperdebatkan.

IPS mencakupi bidang ilmu lainnya seperti sosiologi, geografi, ekonomi, sejarah, komunikasi, hukum, humaniora, agama, dan pendidikan.

BACA JUGA:Cuma 10 Persen Perempuan, Ini Nilai Plus Kuliah di Jurusan Pendidikan Teknik Mesin

BACA JUGA:Lulus Kuliah Auto Kerja! Inilah 7 Jurusan Kuliah Terbaik dan Terpopuler Masa Kini, Penasaran?

IPS mempunyai latar belakang ilmu yang mempelajari tentang sosial dan kemasyarakatan.

Sosial dan kemasyarakatan menjadi hal yang paling penting dalam kehidupan manusia.

Nah dengan belajar di jurusan IPS maka akan meningkatkan keterampilan sosial Anda.

Ini karena Anda akan mendapatkan banyak materi tentang isu-isu sosial, interaksi sosial, keterampilan komunikasi, dan topik lainnya seperti yang diajarkan dalam mata pelajaran Sosiologi.

BACA JUGA:Anak IPS Wajib Tahu! Inilah 5 Jurusan Kuliah dengan Prospek Kerja Tinggi di Masa Depan

BACA JUGA:Swifties Merapat! Ternyata 3 Kampus Internasional Ini Punya Mata Kuliah Taylor Swift, Tertarik?

Lantas bagaimana dengan prospek karir orang yang belajar di Jurusan IPS?

Tak perlu khawatir tentang hal tersebut karena Jurusan IPS merupakan salah satu jurusan yang menawarkan banyak pilihan karier bagi lulusannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: