RDPS
Honda

Bupati Panca Beri Penghargaan pada Peserta Pramuka

Bupati Panca Beri Penghargaan pada Peserta Pramuka

Bupati Panca Beri Penghargaan pada Peserta Pramuka--

INDRALAYA,PALPRES.COM - Lencana Darma Bakti diberikan langsung Bupati Panca Wijaya Akbar kepada peserta yang mempunyai kontribusi terhadap kegiatan kepramukaan.

Bupati yang juga sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Ogan Ilir memberikan penghargaan ini pada saat apel memperingati HUT ke 62 Pramuka tingkat Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Ogan Ilir Tahun 2023 di lapangan Upcara KPT Tanjung Senai Kamis 7 September 2023.

Hadir Ketua Kwarcab Kabupaten Ogan Ilir H. Muhsin Abdullah, ST., MM., MT, yang juga sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) kabupaten Ogan Ilir.

Dalam pemberian penganugrahan tanda penghargaan lencana Darma Bakti oleh Bupati Panca, kepada seluruh petugas dan penanggung jawab dalam gerakan pramuka di Kabupaten Ogan Ilir, serta pemberian penghargaan partisipasi sebagai bagian kontingen Daerah Sumatera Selatan pada kegiatan Raimuna Nasional (Rainas) XII Tahun 2023 di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, 14 hingga 21 Agustus 2023 lalu.

BACA JUGA:Monitoring Khitanan Massal Dinkes OI, Ini yang Disampaikan Bupati Ogan Ilir Panca

Dalam arahannya, Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar, SH menyampaikan Gerakan Pramuka memiliki tujuan melatih generasi muda agar memaksimalkan setiap potensi yang ada di dalam dirinya, baik itu intelektual, spiritual, sosial, dan fisik.

“Gerakan Pramuka juga berfungsi untuk membentuk generasi muda yang tinggi kecerdasan dan keterampilannya, sehat, dan kuat fisiknya,’’katanya.

Untuk itu Bupati Panca meminta kepada seluruh peserta upacara bahwa tema tersebut tidak hanya sebuah slogan, tema ini diangkat dengan harapan anak-anak muda generasi bangsa Indonesia dapat menjadi generasi terdepan dan terbaik, dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, yang kita cintai ini.

“Saya ucapkan sekali lagi, selamat Hari Pramuka yang ke-62. Semoga seluruh generasi muda dalam Gerakan Pramuka selalu bersemangat, produktif, dan kreatif dalam berkarya,’’tukasnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: