RDPS
Honda

Modal Usaha Tak Selalu Soal Uang, Masak Sih? Ini Kata James Gwee

Modal Usaha Tak Selalu Soal Uang, Masak Sih? Ini Kata James Gwee

Pakar Marketing dan juga Trainer James Gwee -YouTube James Gwee Official-

JAKARTA, PALPRES.COM - Ketika kita akan menjalankan usaha,  terkadang terkendala pada masalah modal. 

Padahal, modal itu tidak selamanya tentang uang

Pakar Marketing dan juga Trainer James Gwee melalui Chanel YouTubenya mengatakan, selain uang, modal bisa dalam bentuk waktu, ide, keterampilan, kenalan, dan sifat-sifat. 

Contoh sifat-sifat menjadi modal yakni modal kejujuran, kegigihan, dan keberanian. Itu semua adalah modal. 

BACA JUGA:Bansos Pangan 10 Kg Dibagikan Senin, Bagaimana dengan BLT El Nino Rp200.000? Cek Disini Penjelasannya

BACA JUGA:Alhamdulillah, KPM PKH dan BPNT Dapat 3 Bansos Tambahan Cair Serentak Bulan November 2023

James Gwee menceritakan seminar marketing yang dilakukannya selalu dihadiri banyak orang.

Berawal ketika ia datang dari Singapura ke Indonesia pada tahun 1988 dengan kondisi tidak banyak uang.

Tidak ada orang kenal dia dan James juga tidak kenal banyak orang.

James juga tidak punya jaringan, tidak punya saudara di Indonesia, dan tidak banyak tahu tentang Indonesia. 

BACA JUGA:Surat Perintah Membayar Sudah Terbit, Bansos PKH dan BPNT Alokasi November-Desember Cair Bulan Ini?

BACA JUGA:KPM Bahagia Terima BLT Kemensos Cair 2 Bulan Sekaligus, Ada Juga Bonus Tambahan Senilai Rp400.000

Bahkan ia tidak bisa berbahasa Indonesia. 

Ketika James Gwee sudah sukses seperti ini, karena ia tidak hanya mengandalkan uangnya yang terbatas, tapi juga punya modal yang lain yakni modal waktu, modal ide, modal keterampilan, dan modal pengalaman. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: