Honda

Media Vietnam Kembali Kaget, Timnas Indonesia U17 Bikin Kejutan Lagi di Piala Dunia U17 2023

Media Vietnam Kembali Kaget, Timnas Indonesia U17 Bikin Kejutan Lagi di Piala Dunia U17 2023

Gelandang Timnas Indonesia U17Panama U17 pada laga di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin, 13 November 2023-pssi.org-

PALEMBANG.PALPRES.COMMedia Vietnam, Vietnamnet, kembali dibuat kaget oleh Timnas Indonesia U17 pada laga kedua Grup A Piala Dunia U17 2023.

Skuad Garuda Muda berhasil menahan imbang Panama U17 dengan skor 1-1. 

Timnas Indonesia U17 yang menjadi Kuda Hitam dan tidak diunggulkan sama sekali pada turnamen ini, kembali menunjukkan trend positifnya.

Usai berhasil menahan imbang Ekuador U17 di laga perdana, Timnas Indonesia U17 kembali menahan imbang Panama U17 pada laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin, 13 November 2023.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: FIFA Sanjung Stadion JIS, Gunakan Zoysia Rumput Terbaik Negara Tropis

BACA JUGA:Debut Perdana Bersama Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023, Amar Brkic Dibuat Takjub Atmosfir Suporter

Tidak mudah memang bagi anak asuh Bima Sakti melakoni laga ini. Skuad Garuda Muda berhasil memberi perlawanan sengit terhadap wakil CONCACAF di babak kedua, usai tertinggal 1-0 di babak pertama.

Alhasil, Timnas Indonesia U17 berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 hingga babak kedua berakhir.

Sebagai tim Kuda Hitam, Timnas Indonesia U17 kembali menunjukkan tren positif sebagai tim non unggulan yang belum terkalahkan di ajang Piala Dunia U17 2023. 

Hasil ini bahkan membuat salah satu media terbesar di Vietnam yakni Vietnamnet kaget atas pencapaian Timnas Indonesia U17.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Timnas Indonesia U17 di Posisi Ketiga Klasemen Sementara Grup A, Ekuador U17 di Puncak

BACA JUGA:Tetap Terbuka, Kans Timnas Indonesia U17 Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17 2023

Terlebih, lawan yang dihadapi Arkhan Kaka dkk adalah Panama U17 yang merupakan merupakan salah satu tim kuat dari CONCACAF.

“Timnas Indonesia U17 kembali mengejutkan.

Pada Piala Dunia U17 2023 yang digelar di kandang sendiri dengan meraih 1 poin berharga melawan Panama U17, pada 13 November 2023 malam,” begitu tulis Vietnamnet, dikutip pada Selasa 14 November 2023.

Vietnamnet memberikan pujian atas pencapaian tersebut.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Spanyol U17, Tim Pertama yang Pastikan Lolos ke 16 Besar

BACA JUGA:Grup A Piala Dunia U17 2023: Gol Arkhan Kaka Selamatkan Timnas Indonesia U17 dari Kekalahan, Skor Akhir 1-1

Mereka (Vietnamnet) mengatakan, jika Timnas Indonesia U17 tampil penuh percaya diri saat menghadapi Panama U17. 

“Setelah mengukir sejarah dengan gol pertamanya di Piala Dunia U17 2023 saat bermain imbang melawan Ekuador U17, Timnas Indonesia U17 tampil penuh percaya diri dan determinasi pada laga melawan Panama U17,” tulis Vietmanet.

Mereka juga mengomentari penampilan Skuad Garuda Muda di babak pertama yang terkesan kurang bagus dan selalu berada dalam tekanan para pemain Panama U17.

Bahkan, akhirnya Timnas Indonesia U17 harus tertinggal lebih dahulu lewat gol yang dibuat Oldemar Castillo pada masa injury time. 

BACA JUGA:Grup A Piala Dunia U17 2023: Gol Castillo bawa Panama U17 unggul sementara 1-0 atas Timnas Indonesia U17

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Ekuador U17 Pecundangi Maroko U17 dengan Skor 2 Gol Tanpa Balas, Bermundez Cetak Brace

“Di bawah tekanan para pemain Panama U17, Timnas Indonesia U17 kebobolan sebelum kedua tim memasuki akhir babak pertama,” jelas media Vietnam tersebut.

Dijelaskan pula, dengan dukungan hampir 20 ribu lebih penonton di stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Timnas Indonesia U17 bermain penuh percaya diri di babak kedua.

Dan dengan kerja keras serta semangat yang tinggi, akhirnya Arkhan Kaka berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

“Upaya tim merah putih membuahkan hasil di menit ke 54.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Maroko U17 Bermain Imbang lawan Ekuador U17 di Babak Pertama Tanpa Gol

BACA JUGA:Pemain Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023 Dapat Kritikan, Bima Sakti: Silakan ke Kami Saja!

Gol penyeimbang tercipta berkat Arkhan Kaka,” tulisnya.

Selain itu, Vietnamnet juga membahas tentang kesuksesan Timnas Indonesia U17 dalam menjaga asa untuk lolos ke babak 16 Besar Piala Dunia U17 2023.

Dengan hasil imbang tersebut, Skuad Garuda Muda menduduki posisi ketiga klasemen sementara Grup A dengan mengemas 2 poin.

“Hasil imbang berturut-turut membawa Timnas Indonesia U17 menempati peringkat ketiga Grup A.

BACA JUGA:Burn-Out, 2 Pemain Timnas Indonesia U17 Tumbang di Laga Perdana Jadi Sorotan FIFA

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Menanti Aksi Amar Brkic di Laga Timnas Indonesia U17 vs Tim Panama U17?

Dan ini menjaga peluang merebut tiket ke babak 16 besar Piala Dunia U17 2023,” tutup Vietnamnet.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: