RDPS
Honda

Babak 16 Besar Piala Dunia U17 2023: Maroko Menang Adu Penalti, para Pemain Irak U17 Menangis

Babak 16 Besar Piala Dunia U17 2023: Maroko Menang Adu Penalti, para Pemain Irak U17 Menangis

Para pemain Maroko U17 merayakan kemenangan atas Iran U17 usai menang dramatis lewat adu penalti di Stadion Gelora Bung Tomo Selasa 21 November 2023--fifa.com

PALEMBANG.PALPRES.COM - Tim Maroko U17 berhasil melaju ke babak perempat final untuk pertama kalinya usai menang dramatis atas Iran U17 di babak 16 besar Piala Dunia U17 2023, pada Selasa 21 November 2023 malam WIB yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Maroko U17 berhasil memenangi adu penalti dengan skor 4-1 atas Iran U17 sebelum awalnya bermain imbang 1-1 di 90 menit waktu normal.

Sementara itu, para pemain Irak terlihat menangis di lapangan, karena perjuangan mereka kandas lewat adu penalti.

Lewat kemenangan ini, Maroko U17 pun memastikan diri melaju ke babak perempatfinal.

Nantinya, Maroko U17 akan berhadapan dengan Mali U17 untuk merebut tiket ke semifinal Piala Dunia U17 2023.

BACA JUGA:Argentina U17 Jumpa Brasil U17 di Perempat Final Piala Dunia U17 2023 Usai Menang 5-0 dari Venezuela U17

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Meksiko U17 Kalah 0-5 Dari Mali U17 Tanpa Balas, Les Aigles Melaju Perempat Final

Jalannya Pertandingan

Maroko U17 dan Iran U17 sama sama menerapkan permainan dengan intensitas tinggi sejak awal babak pertama. Keduanya bermain ngotot untuk mencetak gol cepat.

Kedua tim saling jual beli serangan hingga masuk pertengahan waktu babak pertama. 

Namun, walaupun saling gempur, lini pertahanan kedua tim ini terlihat cukup solid dan kokoh.

BACA JUGA:5 Negara Ini Kandidat Juara Piala Dunia U17 2023, Nomor 5 Paling Moncer di Fase Grup

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Menang Tipis 2-1, Tim Matador Spanyol U17 Pulangkan Pasukan Samurai Biru Jepang U17

Belum ada serangan yang mampu berbuah gol. 

Maroko U17 dan Iran U17 harus bermain imbang di babak pertama dengan hasil tanpa gol. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: