Hujan Lebat Bikin Lapangan JIS Tergenang Air, Kick Off Brasil U17 kontra Argentina U17 Ditunda
tangkapan layar akun @GeiszChalifah terlihat petugas melakukan upaya mengurangi genangan air di JIS pada Jumat 24 November 2023 malam WIB-twitter/@GeiszChalifah-
PALEMBANG.PALPRES.COM - Walaupun sudah memenuhi standar FIFA, namun lapangan Jakarta Internasional Stadium (JIS) gagal menampung banyaknya debit air yang datang secara tiba-tiba akibat hujan lebat pada Jumat 24 November 2023 sekira jam 18.00 WIB.
Alhasil, genangan air muncul di sebagian lapangan JIS.
Kejadian ini membuat laga perempat final antara Brasil U17 kontra Argentina U17 di Piala Dunia U17 2023 sempat ditunda selama kurang lebih 30 menit.
Rumput lapangan JIS yang beberapa waktu lalu telah diganti tampak tak berdaya dengan air hujan.
BACA JUGA:Perempat Final Piala Dunia U17 2023: Babak Pertama, Brasil U17 Tertinggal 0-1 dari Argentina U17
Sejumlah panitia berusaha mengatasi air yang menggenangi lapangan JIS.
Mereka terlihat harus bersusah payah mengatasi genangan air di lapangan sepak bola JIS dengan peralatan sederhana.
Patut dipertanyakan mengapa bisa terjadi hal seperti ini.
Pasalnya, Selasa 14 November 2023 ada laga antara Inggris U17 kontra Irak U17 yang juga diguyur hujan lebat di stadion JIS.
BACA JUGA:Spanyol U17 Kontra Jerman U17 Bermain Imbang di Babak Pertama Perempatfinal Piala Dunia U17 2023
Namun tidak ada genangan air di lapangan sepanjang laga berlangsung.
Kedua tim ini tetap bermain dan mampu mengalirkan bola dengan baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: