RDPS
Honda

Ciri-ciri Perkutut Jogo Boyo, Diyakini Memiliki Tuah Sebagai Perlindungan dari Serangan Gaib dan Tolak Bala

Ciri-ciri Perkutut Jogo Boyo, Diyakini Memiliki Tuah Sebagai Perlindungan dari Serangan Gaib dan Tolak Bala

Ilustrasi Perkutut Jogo Boyo--Freepik

PALEMBANG, PALPRES.COM - Bagi kamu para pecinta ataupun penggemar burung perkutut, yuk kenali ciri-ciri perkutut Jogo Boyo.

Burung perkutut yang diyakini memiliki tuah sebagai perlindungan dari serangan gaib dan tolak bala.

Jogo Boyo adalah sebutan untuk burung katuranggan yang selalu tidur di dasar sangkar, tepatnya di depan pintu.

Ini menggambarkan perilaku unik yang menarik perhatian para pecinta burung.

BACA JUGA:Burung Perkutut Pemancar Energi Positif yang Bisa Bawa Kekayaan Pada Pemiliknya, Peliharalah

Bagi para pecinta burung perkutut mungkin sudah sering melihat burung ini tidur di depan pintu sangkar.

Tetapi, apa makna sebenarnya di balik perilaku ini? Apakah sebagai pertanda baik atau pertanda buruk?

Melansir dari kanal YouTube @Sir Nasirrudin, ada beberapa hal mistis terkait saat Burung Perkutut tidur di depan pintu sangkarnya.

"Kebanyakan perkutut tidur di tangkringannya, bukan di depan sangkar. Jadi jika kamu menemukan perkutut tidur di depan pintu sangkar menghadap pintu, itu bisa jadi bukan perkutut biasa. Perkutut semacam itu adalah jenis katuranggan Jogo Boyo," ungkap seorang narasumber di kanal YouTube tersebut.

BACA JUGA:Mengungkap 4 Ciri-Ciri Burung Perkutut yang Dianggap Sebagai Pembawa Keberuntungan, Yuk Kenali!

Namun, hal ini tidak terkait dengan kenyamanan sangkar atau alasan fisik lainnya.

Penggantian tangkringan pun tidak selalu mengubah perilaku ini.

"Arti dari Jogo Boyo sendiri adalah menjaga dari bahaya. Perkutut Jogo Boyo konon dianggap mampu melindungi pemiliknya dari hal-hal yang berbau mistis dan gaib," tambahnya.

Beberapa orang bahkan mengklaim bahwa burung perkutut Jogo Boyo mereka mampu melindungi dari serangan mistis atau kiriman negatif dari orang lain. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: