Honda

Kementerian PUPR Ajak Mahasiswa Magang di Sejumlah Lokasi Pembangunan Infrastruktur Perumahan

Kementerian PUPR Ajak Mahasiswa Magang di Sejumlah Lokasi Pembangunan Infrastruktur Perumahan

Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Iwan Suprijanto, saat menjadi narasumber pada kegiatan Kuliah Umum di Universitas Sriwijaya, Kota Palembang, Rabu 10 Januari 2024 lalu. -Kementerian PUPR-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), mengajak para mahasiswa serta membuka kesempatan untuk magang di sejumlah lokasi pembangunan infrastruktur Perumahan yang ada di seluruh wilayah Indonesia.

Pasalnya, generasi milenial khususnya mahasiswa di bangku perguruan tinggi, ke depan perlu lebih aktif dalam pembangunan infrastruktur dan perumahan yang dilaksanakan oleh pemerintah. 

Demikian diungkap Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Iwan Suprijanto, saat menjadi narasumber pada kegiatan Kuliah Umum di Universitas Sriwijaya, Kota Palembang, Rabu 10 Januari 2024 lalu.  

Menurut Iwan Suprijanto, dalam pembangunan infrastruktur dan perumahan di Indonesia tentunya memerlukan peran aktif dari generasi muda khususnya mahasiswa.

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Paling Hits dan Populer di Dumai, Cocok Buat Liburan Bersama Keluarga

BACA JUGA:10 Warna Batu Akik Ini Konon Punya Arti Magis, Gak Percaya? Simak Penjelasan Lengkapnya!

“Kami saat ini Kementerian PUPR bersama Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi juga membuka kesempatan bagi para mahasiswa untuk mengikuti Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka (MBKM),”ujarnya.

Mereka nantinya akan magang di sejumlah unit kerja di Kementerian PUPR, termasuk Direktorat Jenderal Perumahan guna mengawasi proses pembangunan sesuai jurusannya serta belajar tentang bagaimana membangun rumah yang layak huni. 

Perlu diketahui, Ditjen Perumahan sebelumnya telah membuka tiga batch Program MBKM yang diikuti ratusan mahasiswa dari berbagai jurusan serta perguruan tinggi. 

Ke depan, pihaknya berencana membuka slot magang sampai 800 orang serta membuka kesempatan bagi mahasiswa untuk magang dalam proyek pembangunan infrastruktur di seluruh Satuan Kerja serta Balai Penyediaan Perumahan yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. 

BACA JUGA:Kesegaran Hingga 48 Jam, Inilah 13 Deodoran yang Efektif Cegah Bau Badan

BACA JUGA:Bye Bye Debu! 5 Vacuum Cleaner yang Bikin Rumah Jadi Super Kinclong

Berdasarkan data yang ada di Direktorat Jenderal Perumahan, pada Program MBKM batch 3 periode bulan Agustus – Desember tahun 2022 dikuti sebanyak 246 mahasiswa, batch 4 tahun 2023 periode Februari – Juni sebanyak 365 mahasiswa dan periode Agustus – Desember sebanyak 316 mahasiswa.  

Disamping itu, Kementerian PUPR melalui Direktorat Jenderal Perumahan juga terus mendorong inovasi bidang perumahan berupa pembangunan hunian berkelanjutan serta rumah inti tumbuh tahan gempa (RITTA) dengan meningkatkan kolaborasi dengan pemangku kepentingan bidang perumahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: kementerian pupr