Honda

5 Tempat Wisata Alam di Bandung yang Jarang Diketahui, Pesonanya Asri Bak Surga Tersembunyi

5 Tempat Wisata Alam di Bandung yang Jarang Diketahui, Pesonanya Asri Bak Surga Tersembunyi

5 Tempat Wisata Alam di Bandung yang Jarang Diketahui, Pesonanya Asri Bak Surga Tersembunyi--Kolase

PALEMBANG, PALPRES.COM- Kamu bisa mengunjungi 5 rekomendasi tempat wisata alam di Bandung ini, yang jarang diketahui dan sangat asri bak surga tersembunyi.

Bandung memang menjadi sebuah kota yang kerap kali menjadi tujuan wisata bagi para wisatawan, baik dari lokal ataupun mancanegara.

Hal ini dikarenakan kota yang mendapat julukan Kota Kembang, dan memiliki banyak sekali destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.

Salah satunya wisata alam dengan panorama indahnya.

BACA JUGA:5 Wisata Air Terjun Memesona di Semarang, Keindahannya Seperti Bak Surga Tersembunyi

BACA JUGA:7 Tempat Wisata Menarik di Padang, Nomor 6 Air Terjun dengan 3 Ketinggian Berbeda yang Panoramanya Menakjubkan

Wisata alam di Kota Bandung tersebar hampir di setiap wilayah dengan kontur yang berbukit.

Ditambah banyaknya sungai dan hutan yang masih asri, membuat kota ini kaya dengan potensi wisata alam dengan panorama yang indah.

Dari banyaknya wisata alam di Bandung, ternyata ada beberapa wisata alam yang tersembunyi dan jarang diketahui oleh para wisatawan. 

Untuk sampai di wisata alam Bandung yang tersembunyi ini tentunya tidak mudah. 

BACA JUGA:5 Wisata Air Terjun yang Populer di Bandung, Ada yang Seperti Air Terjun Niagara, Cocok untuk Libur Lebaran

BACA JUGA:7 Wisata Air Terjun di Bangka Belitung, Pesona Alamnya Bikin Tercengang, Ada Air Terjun 7 Tingkat

Trekking menantang akan kamu hadapi, akses jalannya pun tidak semulus wisata pada umunya.

Namun ketika sampai, kamu akan disuguhkan pemandangan yang luar biasa.

Selain itu, kamu bisa mengunjunginya saat akhir pekan atau masa libur. 

Dikarenakan tempatnya tersembunyi, sehingga tidak ada warung untuk kamu membeli makanan, disarankan untuk membawa bekal sendiri dari rumah.

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Air Terjun di Bengkulu yang Bisa Dikunjungi Saat Liburan, Salah Satunya Ada Mitos Jodoh

BACA JUGA:5 Wisata Air Terjun di Bandung yang Wajib Dikunjungi Libur Akhir Pekan! Keindahannya Sejukkan Hati dan Mata

Untuk itu, inilah 5 rekomendasi tempat wisata alam di Bandung yang jarang diketahui oleh para wisatawan.

1. Kampung Cai Ranca Upas

Tempat wisata pertama yang tersembunyi di Bandung dan jarang diketahui wisatawan ialah Kampung Cai Ranca Upas. 

Di kawasan ini kamu bisa menjumpai pemandangan alam yang memukau, yaitu Danau Situ Patenggang. 

Danau ini dihiasi oleh hamparan pepohonan pinus yang hijau dan air yang jernih. 

Kamu bisa melakukan banyak aktivitas di sekitar danau ini, seperti menyewa perahu untuk berkeliling dan menikmati keindahan danau. 

Selain itu, kamu juga bisa melakukan camping, ada sebuah tempat yang bernama Ranca Upas Camping Ground. 

Tempat ini merupakan area perkemahan yang sangat cocok bagi kamu yang ingin menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman-teman. 

Dengan udaranya yang sejuk dan segar, suasana berkemah pun akan semakin menyenangkan.

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Kuliner Malam di Palembang, Sajikan Menu Olahan Lokal yang Nikmat dan Wajib Dikunjungi

BACA JUGA:4 Wisata Air Terjun Menarik di Bangka Belitung, Konon Sejarahnya Bekas Tempat Pemandian Orang Belanda

2. Goa Pawon

Kamu bosan berwisata alam dengan mengunjungi tempat yang itu-itu saja? J

ika kamu sedang bingung berwisata alam kemana, mungkin Goa Pawon ini bisa menjadi pilihan. 

Goa Pawon merupakan salah satu surga tersembunyi yang menyuguhkan keindahan alam yang memesona. 

Goa Pawon ini berlokasi di Sesa Masigit Kecamatan Cipatat Padalarang, sekitar 25 km dari arah Barat Kota Bandung. 

Saat masuk ke dalam goa, kamu akan disambut dengan keindahan stalaktit dan stalagmit. 

Terdapat jalur-jalur sempit yang harus kamu lewati dan formasi batu-batu yang unik. 

Konon, goa ini kerap dijuluki rumah manusia purba dan memiliki sejarah sebagai tempat berkumpulnya sesepuh Sunda. 

Disini pun pernah ditemukan fosil manusia purba yang konon merupakan nenek moyang orang Sunda yang masih diteliti oleh para arkeolog, lho. 

Untuk mengunjungi goa ini, kamu cukup merogoh kocek sebesar Rp10.000 per orang.

BACA JUGA:5 Wisata Air Terjun di Semarang, Terkenal Sejuk dan Surganya Spot Foto Instagramable

BACA JUGA:5 Wisata Air Terjun yang Keren Memesona di Lampung, Libur Lebaran 2024 Semakin Berkesan

3. Stone Garden

Tidak jauh dari lokasi Goa Pawon, ada satu lagi wisata alam yang tersembunyi dan wajib kamu kunjungi. 

Tempat wisata tersebut bernama Stone Garden yang berupa kawasan dengan hamparan batu purba yang mirip dengan batu-batu karang di dasar laut. 

Stone Garden pertama kali ditemukan pada tahun 2000 oleh kelompok peneliti geologi ITB. 

Hasil temuan ini membuktikan jika dulunya Bandung merupakan kawasan laut dan Stone Garen merupakan dasar laut. 

Batuan di kawasan ini diperkirakan sudah terbentuk sejak zaman Miosen sekitar 20 hingga 30 juta tahun yang lalu. 

Stone Garden pun akhirnya dibuka menjadi tempat wisata pada 2014 silam. 

Lokasi Stone Garden berada di Desa Gunung Masigit, Kecamatan Cipatat, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat. 

BACA JUGA:Mau Liburan? Inilah 7 Wisata Air Terjun di Bangka Belitung yang Wajib Dikunjungi, Ada yang Bertingkat 4

BACA JUGA:5 Wisata Air Terjun di Bangka Belitung dengan Pesona Menakjubkan, Ada Air Terjun Berwarna Merah

4. Tebing Keraton

Kamu ingin berwisata alam dan melihat hamparan kota Bandung yang indah? Mungkin kamu bisa mengunjungi tempat wisata ini. 

Tebing Keraton merupakan salah satu destinasi wisata yang jarang diketahui yang berada di kawasan Taman Hutan Raya. 

Tebing ini berlokasi di Puncak Kordon, Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. 

Kawasan ini berupa kawasan tebing terjal dengan panorama yang sangat indah. 

Selan itu, keindahan tempat ini semakin cantik dengan latar belakang Gunung Tangkuban Perahu. 

Waktu yang paling tepat untuk mengunjungi Tebing Keraton ialah saat menjelang matahari terbit atau terbenam.

BACA JUGA:7 Tempat Wisata Air Terjun di Sumsel yang Asri dan Sejuk, Cocok untuk yang Ingin Healing

BACA JUGA:5 Wisata Air Terjun di Lampung yang Unik Eksotis, Sarat dengan Mitos, Bisa Masuk List Libur Lebaran 2024

5. Curug Tilu Leuwi Opat

Terakhir, wisata alam yang tersembunyi dan jarang diketahui di Bandung ialah Curug Tilu Leuwi Opat. 

Curug ini berlokasi di Jalan Ciwangun Indah Camp, Cihanjuang Rahayu, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat. 

Ketika mengunjungi curug ini, kamu akan disuguhi keunikannya, yaitu perpaduan dari air terjun, hutan, sungai dan juga goa di kawasan dengan luas 5 hektar ini. 

Kamu akan menjumpai 4 air terjun yang akan membuat kamu terpesona. 

Selain itu juga, kamu akan menjumpai dua sungai yang bisa kamu jelajahi. 

Udara di sekitar sini pun begitu asri dan sejuk.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: