Honda

Gebrakan Pj Bupati Apriyadi, Buat Seluruh Desa di Muba Dialiri Listrik

Gebrakan Pj Bupati Apriyadi, Buat Seluruh Desa di Muba Dialiri Listrik

Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud usai penandatanganan MoU dengan PT PLN S2JB Tentang Pembangunan, Operasional dan Pemeliharaan Jaringan Listrik Desa di Kabupaten Musi Banyuasin-Dinkominfo Muba-

PALPRES.COM - Satu persatu persoalan di Kabupaten Musi Banyuasin dituntaskan Pj Bupati Apriyadi Mahmud, sejak satu tahun lebih belakangan ini. 

Tidak hanya persoalan infrastruktur, kini putra asli Muba dari Desa Bumi Ayu Kecamatan Lawang Wetan itu telah membuat seluruh daerah di Muba mendapatkan pasokan listrik.

Hal ini diketahui saat Penandatanganan Kesepakatan Bersama dan Perjanjian Kerjasama Pemkab Muba dengan PT PLN S2JB Tentang Pembangunan, Operasional dan Pemeliharaan Jaringan Listrik Desa di Kabupaten Musi Banyuasin di Ruang Rapat PT PLN UID Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu, Senin (18/3/2024). 

Diketahui, tujuh desa dari empat Kecamatan di Muba yang sejak puluhan tahun tidak mendapatkan pasokan listrik, akhirnya kini berkat kerja keras Pj Bupati Apriyadi Mahmud, secara resmi akan menikmati listrik dari PLN. 

BACA JUGA:Timbulkan Rasa Kepercayaan Diri, Inilah 7 Khasiat Utama Batu Akik Kecubung Putih Ditahun 2024!

BACA JUGA:Rekomendasi 5 Mobil Sedan Bekas Harga Mulai Rp30 Jutaan, Dijamin Masih Oke!

"Kami apresiasi upaya Pak Bupati Apriyadi Mahmud yang sangat getol memperjuangkan daerahnya, untuk 100 persen bisa mendapatkan pasokan listrik atau listrik desa (lisdes)," ungkap General Manajer UID S2JB, Adi Herlambang. 

Ia mengaku, realisasi beberapa desa di Muba akhirnya mendapatkan pasokan listrik PLN tersebut penuh perjuangan, pasalnya dalam perjalannya menemukan beberapa persoalan. 

"Tetapi Alhamdulillah, bisa diselesaikan dengan kolaborasi yang baik bersama Pemkab Muba," ujarnya. 

Ia menambahkan, saat ini juga pihak PLN terus berkelanjutan untuk melakukan peralihan listrik dari BUMD Muba PT MEP ke PLN.

BACA JUGA:Jelang Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam, Erick Thohir: Kami Butuh Dukungan Penuh Suporter

BACA JUGA:Idolanya Para Gamer, Ini 7 HP Samsung Terbaik 2024 dengan Chipset Snapdragon

"Prosesnya terus berjalan, tentu nanti diharapkan 100 persen aliran listrik dari PLN bisa dinikmati di Muba," terangnya. 

Ia mengimbau, agar kepada masyarakat untuk melaporkan apabila ada oknum-oknum yang meminta pembayaran pemasangan listrik. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: dinkominfo muba