Citraland
Honda

Kalahkan Vietnam 2 Kali, Apakah Kontrak Shin Tae-yong Akan Diperpanjang di Timnas Indonesia?

Kalahkan Vietnam 2 Kali, Apakah Kontrak Shin Tae-yong Akan Diperpanjang di Timnas Indonesia?

Kalahkan Vietnam 2 kali, apakah kontrak Shin Tae-yong akan diperpanjang di Timnas Indonesia? -pssi-

PALPRES.COM - Strategi pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong terbukti efektif membukukan dua kemenangan atas Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Apakah ini bisa dijadikan alasan bagi PSSI untuk memperpanjang kontraknya di Timnas Indonesia? 

Shin Tae-yong berhasil membawa skuad Garuda meraih kemenangan telak 0-3 atas Vietnam di Hanoi pada Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rabu 27 Maret 2024.

Kemenangan tersebut mengakhiri rekor buruk Timnas Indonesia tidak pernah menang selama 20 tahun di Stadion My Dinh, Hanoi.

BACA JUGA:Menerka Calon Lawan Timnas Indonesia Jika Lolos Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

BACA JUGA:Profil Jay Idzes, Pencetak Gol Pembuka Timnas Indonesia Saat Berpesta di Vietnam

Mendulang tiga poin tambahan di markas Vietnam, Timnas Indonesia tetap berada di jalur positif.  

Hal tersebut bermula dari keberhasilan Timnas Indonesia bersama Shin Tae-yong melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Kemudian Timnas Indonesia selalu meraih kemenangan atas Vietnam dalam tiga pertemuan terakhir. 

Kesuksesan Shin Tae-yong menangani Timnas Indonesia harusnya berbuah perpanjang kontrak.

BACA JUGA:Kisah Tragis Philippe Troussier, Dua Kali Kehilangan Pekerjaan Gegara Timnas Indonesia

BACA JUGA:Thom Haye Sebut Level Timnas Indonesia Sudah di Atas Vietnam

Netizen pun mulai mempertanyakan terkait perpanjangan kontrak pelatih asal Korea Selatan tersebut. 

Sayangnya Shin Tae Yong menyebut belum ada keputusan antara dirinya dan PSSI terkait perpanjangan kontrak di Timnas Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: