RDPS
Honda

Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Akan Bertambah Lagi, Lebih dari 1 Orang, Gabung Juni Nanti

Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Akan Bertambah Lagi, Lebih dari 1 Orang, Gabung Juni Nanti

Pemain naturalisasi Timnas Indonesia akan bertambah lagi, lebih dari 1 orang, siapa ya?-Instagram/@nthn_tj.a.on-

PALPRES.COM - Shin Tae-yong mengatakan bakal ada penambahan pemain naturalisasi di Timnas Indonesia.

Jumlahnya lebih dari satu orang.

Siapa ya mereka?

Program naturalisasi Timnas Indonesia masih terus berlanjut.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Dipastikan Tanpa 2 Pilar Lawan Irak, Siapa Saja?

BACA JUGA:Performa Timnas Indonesia Meningkat Pesat, Suporter Thailand Ketar Ketir

Di bulan Maret 2024 ini saja, ada tambahan 4 pemain naturalisasi baru di Skuad Garuda. 

Mereka adalah Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, dan Nathan Tjoe-A-On.

Kualitas mereka yang jempolan langsung memberikan perubahan di Timnas Indonesia. 

Jay Idzes dan Nathan yang mendapatkan giliran debut lebih dulu saat timnas Indonesia menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis 21 Maret 2024.

BACA JUGA:Filipina Bertekad Singkirkan Timnas Indonesia dari Kualifikasi Piala Dunia 2026, Emang Mampu?

BACA JUGA:Kalah Tiga Kali Beruntun dari Timnas Indonesia, Vietnam Ikut-ikutan Naturalisasi Pemain?

Keduanya tampil apik mengawal pertahanan Timnas Indonesia sehingga akhirnya menang 1-0 atas Vietnam. 

Kala itu, Thom Haye dan Ragnar tak bisa tampil karena proses naturalisasi belum kelar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: