Citraland
Honda

HIKKMA Gelar Halal Bihalal Sekaligus Dukungan Bagi Mawardi dan Ratu Dewa

HIKKMA Gelar Halal Bihalal Sekaligus Dukungan Bagi Mawardi dan Ratu Dewa

Pj Walikota Palembang Ratu Dewa dan Bacagub Sumsel Mawardi Yahya menghadiri acara halal bihalal HIKKMA di Museum Balaputra Dewa pada Minggu 14 April 2024-IG/@protokol_kota_palembang-

‘’Kita sadari selama 10 tahun ini baik itu di Palembang maupun Sumsel ini belum ada pemimpin dari Muara Kuang.

Padahal ada banyak tokoh asal Muara Kuang di Palembang ini yang punya potensi memimpin di lima tahun mendatang.

Baik itu sebagai pemimpin di Palembang maupun di Sumsel,’’  ujar Raden Wijaya.

BACA JUGA:Presiden Sriwijaya FC Mengundurkan Diri, Bisakah Syarial Oesman Kembali Bawa SFC ke Era Kejayaan?

BACA JUGA:5 Jurusan Kuliah Didominasi Perempuan, Laki-laki Jadi Istimewa Masuk Sini, Mau?

Lebih lanjut dikatakannya, untuk kedua sosok seperti Ratu Dewa yang merupakan putra asli dari Muara Kuang dan Mawardi Yahya yang pernah menjabat Bupati Ogan Ilir HIKKMA akan memberikan dukungan.  

‘’Warga Muara Kuang siap mendukung dan juga memenangkan Mawardi Yahya untuk memimpin Sumsel dan Ratu Dewa untuk memimpin Kota Palembang 5 tahun depannya," ujarnya. 

Dikatakannya, acara halal bihala ini merupakan momen yang sangat Istimewa bagi mereka warga Muara Kuang. 

“Momen halal bihalal ini kita bisa berkumpul dan juga bercengkrama bersama sanak saudara, dan juga jiron tetangga yang ada di Muara Kuang dan juga tanah perantauan.

BACA JUGA:Mengintip Resep Cantik Alami Ala Gadis Suku Badui, Gak Mahal Cukup dengan Ini

BACA JUGA:Ini 7 Tanda Pemukiman yang Ada Wali Allah, Nomor 1 Pasti Bikin Betah

Tak jarang juga ada warga Muara Kuang yang di luar Sumsel ataupun di perantauan pulang kampung atau mudik sekadar untuk bertemu dan bersilahturahmi,” katanya.

Sementara itu, Ketua Dewan Penasehat HIKKMA, Ratu Dewa sangat mengapresiasi kegiatan halal bihalal tersebut.

Terlebih lagi, momen lebaran ini sangat Istimewa untuk bisa berkumpul sesama warga Muara Kuang. 

Lebih lanjut dikatakannya, dirinya menyempatkan hadir dalam acara halal bihalal tersebut karena selain sebagai Ketua Dewan Penasehat, dirinya memang lahir di Muara Kuang dan kedua orang tuanya pun berasal dari Muara Kuang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: