Citraland
Honda

Jelang Lawan Yordania, Timnas Indonesia U-23 Berharap Tuah Stadion Abdullah bin Khalifa

Jelang Lawan Yordania, Timnas Indonesia U-23 Berharap Tuah Stadion Abdullah bin Khalifa

Timnas Indonesia U-23 berharap tuah Stadion Abdullah bin Khalifa saat menghadapi Yordania di Piala Asia U-23 2024. -pssi-

PALPRES.COM - Timnas Indonesia U-23 mengharapkan tuah Stadion Abdullah bin Khalifa, yang akan menjadi venue pertandingan skuad Garuda Muda menghadapi Yordania pada laga pamungkas Grup A Piala Asia U-23 2024, Minggu 21 April malam pukul 22.30 WIB. 

Stadion yang dibuka pada 15 Februari 2013 silam menjadi rumah yang nyaman untuk Timnas Indonesia U-23 ketika berlaga di panggung Asia.

Awal tahun 2024 ini ketika berkiprah di Piala Asia 2023, Timnas Indonesia berhasil menang 1-0 atas Vietnam di sana. 

Kemenangan satu-satunya di ajang Piala Asia  2023 mengantarkan Skuad Garuda ke babak 16 besar untuk pertama kalinya dalam sejarah keikutsertaan di turnamen tersebut.  

BACA JUGA:PSSI Akan Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong Sampai 2027, Tapi Penuhi Syarat Ini

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-23 Jalani Laga Hidup Mati Lawan Australia, Ini Janji Shin Tae-yong

Berikutnya, Timnas Indonesia kembali mendapatkan skor identik ketika mengalahkan tim kuat Australia di tempat yang sama.

Kemenangan ini memperbesar peluang Garuda Muda melangkah ke babak perempatfinal Piala Asia U-23 2024. 

Makin terasa manis karena membalas kekalahan atas Australia U-23 di ajang Piala Asia U-23 Grup G tiga tahun silam dengan skor 2-3 dan 0-1. 

Dengan kemenangan ini, Garuda Muda hanya memerlukan hasil imbang saja atas Yordania pada malam nanti untuk memastikan kelolosan ke babak perempat final.

BACA JUGA:Kalah dan Dapat 2 Kartu Merah, Ini Rencana Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia U-23

BACA JUGA:AFC Berikan Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia U-23 Jelang Lawan Yordania, Apa Itu?

Tak peduli apa pun yang terjadi di laga antara Australia dan Qatar nantinya. 

Sebab, Timnas Indonesia U-23 memiliki keunggulan secara head-to-head atas Australia berkat kemenangan 1-0 pada Kamis 18 April 2024 lalu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: