RDPS
Honda

Jam Kick-off Timnas Indonesia vs Irak Berubah Sore Hari, Media Vietnam: Shin Tae-yong Punya Skenario Jahat

Jam Kick-off Timnas Indonesia vs Irak Berubah Sore Hari, Media Vietnam: Shin Tae-yong Punya Skenario Jahat

Media Vietnam tuding ada motif terselubung dari pergeseran jam kick-off Timnas Indonesia vs Irak ke sore hari.-pssi-

Sejauh ini belum diketahui permintaan perubahan jadwal itu sudah direstui FIFA atau belum. 

Namun, media asal Vietnam, Soha, menilai ada niat buruk di balik perubahan jam kick-off itu.

BACA JUGA:Pandit Senior Ini Prediksi Marselino Ferdinan Takkan Bermain Saat Timnas Indonesia Vs Irak, Penyebabnya...

BACA JUGA:Deretan 5 Pemain Termahal Timnas Indonesia Untuk Laga Lawan Irak dan Filipina, Thom Haye Urutan Berapa?

Vietnam bakal ditantang Filipina di hari yang sama.

Pertandingan ini berlangsung serentak dengan laga Indonesia Vs Irak sebelum digeser, yakni pukul 19.30 WIB.

Kalau ternyata Timnas Indonesia berhasil menang atas Irak, maka Skuad Garuda memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Artinya, apapun hasil pertandingan Vietnam kontra Filipina beberapa jam kemudian tidak akan bermakna apa-apa. 

Timnas Vietnam tetap gagal melaju ke babak ketiga, walaupun menang telak atas Filipina. 

"Sangat wajar jika Indonesia ingin memberikan tekanan kepada Vietnam," tulis Soha.

"Menurut waktu aslinya, Vietnam dan Indonesia akan bermain pada waktu yang sama."

"Saat itu kedua tim tidak akan mengalami tekanan psikologis."

"Namun dengan perubahan ini, Indonesia bermain 2 jam lebih awal, ketika mereka menyelesaikan pertandingan melawan Irak, Vietnam mengambil alih lapangan di My Dinh," tambahnya.

Menurut Soha, pertandingan Indonesia vs Irak seharusnya tetap dimainkan sesuai jadwal awal. 

Laga ini harus dimainkan bersamaan dengan laga Vietnam menjamu Filipina di Stadion My Dinh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: